Iklan RBTV Dalam Berita

Mengenal COVID-19 2023 Varian Pirola, Ini Gejala yang Ditimbulkan, Pahami!

Mengenal COVID-19 2023 Varian Pirola, Ini Gejala yang Ditimbulkan, Pahami!

Waspada Covid varian baru, Pirola--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Varian COVID-19 yang diberi julukan pirola telah masuk daftar pemantauan CDC pada Kamis 28 Agustus 2023.

 

The World Health Organization (WHO) bersama dengan Centers for Disease Control (CDC) telah mengumumkan penambahan baru dalam kategori varian COVID-19 yang disebut sebagai BA.2.86 atau lebih dikenal dengan sebutan pirola.

 

Keberadaan COVID-19 pirola menarik perhatian dunia karena meski jumlah kasus yang resmi dilaporkan tergolong sedikit, namun telah terdeteksi di berbagai negara termasuk Amerika Serikat, Denmark, Israel dan Inggris.

BACA JUGA:Cek Bansos PKH 2023 Cair Hari Ini, Nama Kamu Masuk Daftar Penerima?

 

Virus ini memiliki jumlah mutasi serupa dengan Omicron dan Delta. Yale Medicine khawatir apabila virus Pirola ini memiliki pola penyebaran yang sama dengan Omicron saat musim dingin 2021. 

 

Saat itu, kasus Omicron mengalami peningkatan yang cukup besar. Ditambah lagi varian ini memiliki kekebalan atas infeksi alami dan vaksinasi.

 

Sejauh ini, penularan varian Pirola ini belum diketahui secara pasti apakah lebih mudah dari varian lainnya atau tidak. Tak heran jika Pirola menimbulkan kekhawatiran bagi pakar kesehatan.

BACA JUGA:Gaji Rp 3 Juta Bisa Pinjam Uang Rp 65 Juta, Syaratnya Mudah Hanya Pakai HP, Ini Caranya

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: