Iklan dempo dalam berita

Sudah Mau Akhir Tahun, Warga Seluma Masih Was-was lewati Jembatan Belly

Sudah Mau Akhir Tahun, Warga Seluma Masih Was-was lewati Jembatan Belly

Kondisi jembatan belly yang merupakan penghubung antara desa Napal Jungur ke desa Lubuk Terentang dan desa Talang Kebun Kecamatan Lubuk Sandi mengkhawatirkan--

SELUMA, RBTV.COM - Kondisi jembatan belly yang merupakan penghubung antara desa Napal Jungur ke desa Lubuk Terentang dan desa Talang Kebun Kecamatan Lubuk Sandi Kabupaten Seluma, kondisinya makin mengkhawatirkan. Lantaran banyaknya papan jembatan yang sudah lapuk atau bahkan sudah banyak yang hilang.

Kondisi ini menyulitkan para pengendara yang harus ekstra hati-hati, baik bagi pengendara roda 2 maupun roda 4 ketika melintasi jembatan ini.


Sekretaris Desa Lubuk Terentang Anton Widodo, dan warga sekitar yang sering memanfaat jembatan penghubung ini, mengharapkan perhatian pemerintah daerah agar dana alokasi pemeliharaan jembatan dapat segera direalisasikan.

 

“Ya beginilah kondisi jembatan kami, memang sebelumnya sudah bisa dilewati, tapi kini papan-papan sudah tidak utuh lagi, papannya sudah habis, yang jelas jembatan ini sudah butuh perhatiandari pemerintah daerah,” kata Sekdes Lubuk Terentang Anton Widodo.


Sementara itu, alokasi dana pemeliharaan jembatan dari Dinas PUPR Kabupaten Seluma sebesar Rp 50 juta, tengah dipersiapkan untuk membeli papan. Kadis PUPR Kabupaten Seluma M. Syaifullah menegaskan dengan estimasi waktu 3 hari ke depan, papan bantalan jembatan penghubung antara desa Napal Jungur ke desa Lubuk Terentang Kecamatan Lubuk Sandi ini ditarget tuntas diperbaiki.


“Untuk ke depan setelah mendapat informasi itu, kita sudah menyiapkan material untuk kayunya. Namun, karena hari hujan material-material tersebut diojek dari lereng bukit, insya Allah dalam satu dua hari ini kalau cuaca tidak hujan, kering, kayu tersebut bisa untuk kita angkut pergi ke lokasi dan kita pasang,” pungkas Kadis PUPR Kabupaten Seluma M. Syaifullah.


Hari Adiyono

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: