7 Golongan Orang yang Mendapat Syafaat Rasulullah SAW di Hari Kiamat, Siapa Saja?
7 Golongan Orang yang Mendapat Syafaat Rasulullah SAW di Hari Kiamat, Siapa Saja?--
BACA JUGA:8 Resep Kuliner Zaman Nabi Muhammad, Nomor 4 Favorit Orang Indonesia
7 Golongan yang Mendapat Syafaat di Hari Kiamat
1. Pemimpin yang Adil
Golongan umat yang mendapatkan syafaat Nabi Muhammad SAW pertama adalah seorang pemimpin yang berperilaku adil. Adapun, maksud pemimpin adalah mampu memimpin dirinya sendiri.
Kemudian, nantinya setiap pemimpin akan ditanya tentang pertanggungjawaban atas apa yang dipimpinnya.
BACA JUGA:7 Benda Surga yang Ada di Bumi, Nomor 4 Milik Nabi
2. Pemuda yang Banyak Beribadah kepada Allah
Dikala banyak godaan yang dihadapi, namun seorang pemuda lebih memilih tetap tekun beribadah kepada Allah SWT, maka niscaya orang tersebut akan mendapatkan syafaat dari Allah SWT.
3. Seseorang yang Selalu Terikat Hatinya dengan Masjid
Cara mendapatkan syafaat Nabi Muhammad dengan senantiasa memakmurkan masjid. Sebagai Muslim harus erat hubungannya dengan masjid, maka dari itu orang yang selalu erat dengan masjid akan menjadi orang-orang pilihan oleh Allah SWT di hari kiamat kelak.
BACA JUGA:Perhitungan Manusia Modern, Segini Kekayaan Nabi Sulaiman, Simpanan Emasnya Bisa untuk Beli Apapun
4. Dua Orang atau Lebih yang Saling Menyayangi Karena Allah
Ketika orang-orang yang berkumpul maupun berpisah itu semua karena Allah lalu menjalin keakraban satu sama lain murni karena Allah SWT, bukan karena hal lain seperti jabatan, kekayaan, dan keuntungan duniawi lainnya, maka Allah akan memberikan syafaat di hari kiamat pada orang-orang tersebut.
5. Lelaki yang Diajak Berzina oleh Wanita Namun Menolaknya karena Allah SWT
Umat yang mendapatkan syafaat Nabi Muhammad SAW di hari kiamat kelak adalah seseorang yang diajak berzina oleh seorang wanita lalu menolaknya karena takut atas kemurkaan Allah SWT. Orang tersebut termasuk orang yang bermoral dan memiliki akhlak yang baik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: