5 Langkah Mudah Menonaktifkan Paylater BCA, Hitungan Menit Selesai
Cara mudah menonaktifkan paylater BCA--
2. Pinjaman online atau pinjol
Hadirnya pinjaman online memudahkan masyarakat yang membutuhkan dana tambahan dengan cepat dan praktis. Bahkan, sudah banyak aplikasi pinjol yang menjamur. Baik itu berizin Otoritas Jasa Keuangan (OJK) ataupun tidak alias ilegal.
Pinjol merupakan lembaga pembiayaan bukan bank. Umumnya, masyarakat dapat mengakses pinjaman ini secara online melalui berbagai aplikasi.
Baik Paylater ataupun pinjol, tentu akan memberikan bunga bagi peminjam. Akan tetapi, tingkat bunga yang diberikan keduanya dapat bervariasi alias berbeda-beda dan tergantung pada penyedia layanan tersebut.
Maka dari itu, penting bagi Anda untuk membandingkan dan memilih layanan yang menawarkan bunga terendah.
Pinjol diatur berdasarkan Peraturan OJK (POJK) Nomor 10/POJK.05/20221. Ini menunjukkan bahwa pinjol memiliki standar tertentu yang harus dipenuhi oleh penyelenggaranya.
Kemudian, dalam hal proses penyaluran dana, pimjol hanya melibatkan dua pihak saja, apa saja? Yakni perusahaan penyedia dana dan peminjam.
BACA JUGA:Tak Perlu Khawatir, Pengajuan GoPay Later Cuma Butuh Waktu Segini
Pada umumnya, peminjam akan mengajukan permohonan kredit melalui aplikasi dan setelah disetujui, maka dana akan dikirimkan ke rekening peminjam untuk dilakukan pencairan.
3. Kartu Kredit
Sebenarnya, fungsi kartu kredit memiliki prinsip serupa dengan Paylater, yakni yang memungkinkan masyarakat melakukan pembayaran di kemudian hari atau dengan mencicil.
Untuk pengajuan pembuatan kartu kredit, Anda harus menyerahkan KTP, bukti penghasilan berupa slip gaji, surat pemberitahuan pajak (SPT) atau bukti lainnya.
Selain itu, kartu kredit juga penerimaannya lebih luas dengan limit lebih besar.
Namun, secara umum kartu kredit memungkinkan seseorang memiliki batas pinjaman kredit pada kartu yang mereka miliki dengan nominal lebih besar, sesuai dengan slip gaji yang ada.
Kemudian, tenor cicilan kartu kredit mencapai 24 bulan. Maka dari itu, tenor pinjaman kartu kredit lebih unggul. Karena, jangka waktu yang ditawarkan bisa lebih lama, bahkan lebih dari 24 bulan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: