Mobil Dinas 11 Camat Batal, Ini Gantinya
Mobil Dinas 11 Camat Batal, Ini Gantinya--
BENGKULU SELATAN, RBTVCAMKOHA.COM - Pemkab Bengkulu Selatan memastikan tahun ini pengadaan mobil dinas untuk 11 camat dibatalkan.
BACA JUGA:Rekrutmen Besar-besaran Tamatan SMA, SMK dan MA, Ini Syarat Daftar Jadi TNI
Kondisi keuangan daerah yang minim menjadi alasan pembatalan pembelian mobil dinas camat.
Alokasi pengadaan mobil dinas camat ditaksir menelan anggaran hingga Rp 2 miliar, sehingga dengan kebutuhan anggaran yang cukup besar itu terpaksa 11 camat harus menerima dengan lapang dada.
BACA JUGA:14 Jenis BBM Kompak Turun, hanya Mobil Jenis Ini Bisa Isi BBM Pertalite, Cek Harga Terbaru Hari Ini
Namun sebagai gantinya, para camat akan mendapat ganti berupa biaya servis kendaraan dinas sebesar Rp 50 juta per unit.
Wakil Bupati Bengkulu Selatan, H Rifa'i Tajuddin mengatakan, memang seharusnya camat bisa mendapat mobil dinas baru, sayangnya anggaran tak mencukupi.
BACA JUGA:Indonesia Atur Sendiri Harga Sawit, Semoga Membantu Petani
"Tidak ada karena anggaran, tapi gantinya servis saja, kalau dibilang prihatin ya prihatin, tapi mau bagaimana lagi," kata Rifa'i Tajuddin.
Sekadar mengingatkan, beberapa waktu lalu, Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi sempat berjanji untuk mendorong pembelian kendaraan mobil dinas. Akan tetapi pada kenyataannya tahun ini rencana tersebut masih belum terealisasi.
BACA JUGA:Beli Gas 3 Kg Wajib Pakai KTP, Begini Caranya
Daftar Kecamatan di Bengkulu Selatan:
1. Kecamatan Kota Manna
2. Kecamatan Pasar Manna
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: