Iklan dempo dalam berita

Suka Wewangian Rempah, Ada Nih 7 Parfum dengan Aromatic Rempah yang Khas

Suka Wewangian Rempah, Ada Nih 7 Parfum dengan Aromatic Rempah yang Khas

Suka Wewangian Rempah- Ada Nih 7 Parfum dengan Aromatic Rempah yang Khas -

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Parfum merupakan salah satu aksesori kecantikan yang tidak hanya memberikan kesegaran tetapi juga memberikan kesan elegan dan meningkatkan percaya diri seseorang. Salah satu jenis aroma yang populer adalah wangi dari rempah. Aroma rempah memberikan sentuhan eksotis dan misterius yang menggoda.

BACA JUGA:6 Parfum Ini Cocok Sekali Temani Wanita yang Punya Rutinitas Padat di Luar Ruangan

Untuk anda yang menyukai aroma rempah, ada beberapa parfum dengan wangi rempah terbaik yang dapat anda coba. Dalam artikel ini, kita akan membahas 7 rekomendasi parfum terbaik dengan wangi rempah yang cocok untuk anda. 

1. Victoria's Secret Bombshell Seduction  

Parfum dengan wangi rempah terbaik yang pertama adalah Victoria's Secret Bombshell Seduction. Parfum ini memiliki wangi musky, herbal dan aromatic yang akan menenangkan anda. 

Parfum dengan kemasan yang manis dan unik ini terdiri dari kombinasi sage, tuberose dan musk. Yang membuat Victoria's Secret Bombshell Seduction memiliki aroma rempah yang pas, sehingga membuat parfum ini sangat cocok bagi anda yang baru mau mencoba parfum aromatic.

BACA JUGA:Gak Mesti Mahal, Ini Rekomendasi 8 Jenis Parfum Pria dengan Harga Murah dan Tahan Lama, Kamu Wajib Miliki

2. Versace Crystal Noir  

Parfum dengan aroma rempah yang dapat kamu coba berikutnya adalah Versace Crystal Noir. Parfum ini dirilis sejak tahun 2004 lalu. Namun hingga saat ini, aroma dari Versace Crystal Noir ini belum ada yang bisa menggantikan. Bagi anda yang menyukai parfum dengan aroma rempah yang menenangkan, anda akan jatuh cinta dengan parfum satu ini karena memiliki aroma perpaduan kapulaga, kelapa, lada dan jahe yang akan membuat anda merasa relaks.

Selain itu, Ada juga aroma woody dari sandalwood dan gardenia serta peony yang memberi aroma segar khas bunga di bagian base dan middle notes. 

BACA JUGA:Begini Hukum Memakai Parfum Bagi Seorang Muslimah

3. Lancome Patchouli Aromatique   

Parfum dengan aroma rempah berikutnya yang dapat anda coba adalah Lancome Patchouli Aromatique. Parfum ini memiliki aroma yang berkesan mewah dan elegan ketika anda menggunakannya, parfum ini memiliki campuran dari aroma sage, patchouli dan vetiver, yang merupakan sejenis rumput-rumputan yang memberi nuansa segar untuk anda. Dengan menggunakan parfum ini anda akan merasakan kesan mewah dan unik, sehingga membuatnya menjadi pilihan yang tepat untuk anda coba.

BACA JUGA:Muslimah Wajib Tahu, Begini Hukum Memakai Parfum dalam Islam

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: