Iklan dempo dalam berita

Hindari Motor saat Menyalip, Dump Truk Tabrak Rumah Warga

Hindari Motor saat Menyalip, Dump Truk Tabrak Rumah Warga

Truk tabrak rumah warga di Bengkulu Utara--

BENGKULU UTARA, RBTVCAMKOHA.COM - Dump truk dengan nomor Polisi BD 8382 DI mengalami kecelakaan di jalan lintas barat (Jalinbar), tepatnya di Desa Penyangkak, Kecamatan Air Besi, Kabupaten Bengkulu Utara, Sabtu (16/12) sekitar pukul 16.00 WIB.

Truk yang dikendarai Hamid (51), warga Kabupaten Kerinci ini menabrak sebuah rumah warga milik Sapril Susanto (37). Selain rumah, satu unit sepeda motor yang berada di depan rumah juga menjadi korban hantaman truk.

BACA JUGA:Jangan Asal Ikut Trend, Begini Caranya Memilih iPhone Second

Kapolsek Air Besi Iptu. Joko Susanto dalam keterangan tertulisnya menjelaskan, peristiwa kecelakaan ini terjadi bermula saat truk datang dari arah Kota Bengkulu menuju ke arah Kecamatan Lais.

Saat berada di Tempat Kejadian Perkara (TKP), pengemudi truk mencoba menyalip sebuah mobil yang ada di depannya. 

Saat menyalip, datang dari arah berlawanan pengendara sepeda motor. Karena terkejut, akhirnya sopir truk membanting setir ke kanan, hingga akhirnya truk keluar jalur dan menabrak rumah warga.

BACA JUGA:Cara Biar Tidak Ditipu Ketika Beli HP Bekas, Pastikan 7 Hal Berikut dan Nomor 6 Bisa Buat Anda Terpenjara

“Akibat tabrakan bagian depan rumah dan sepeda motor mengalami kerusakan,” kata Iptu. Joko Susanto.

Atas kejadian ini, pemilik rumah sekaligus pemilik sepeda motor mengalami kerugian materi diperkirakan mencapai Rp30 juta.

 “Dalam kejadian ini beruntung tidak ada korban jiwa, hanya kerugian materi saja,” terang Iptu. Joko.

Kemudian terkait kerugian yang dialami oleh pemilik rumah, saat ini masih dalam upaya diselesaikan secara kekeluargaan, antara sopir dan pemilik rumah, serta pemerintah desa setempat.

BACA JUGA:Tema Natal Tidak Harus Warna Merah? Coba Warna Alternatif Berikut, Pasti Bikin Suasana Natal Makin Ceria

“Sekarang masih upaya runding antara sopir dan pemilik rumah terkait ganti rugi materiil. Anggota kita juga masih ada di sana hanya sekedar menjaga situasi agar tetap kondusif,” demikian Iptu. Joko.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: