Begini Cara Kerja Panel Surya dan Proses Instalasinya, Cukup Keluarkan Uang Segini untuk Pemasangan Dirumah
panel surya semakin populer sebagai salah satu sumber energi terbarukan yang ramah lingkungan--
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Panel surya, juga dikenal sebagai panel fotovoltaik atau panel tenaga surya, merupakan alat terbaik yang dapat Anda gunakan dalam mengubah energi matahari menjadi energi listrik. Nah, panel surya ini terdiri dari sel surya yang terbuat dari bahan semikonduktor seperti silikon.
Ketika sinar matahari menyentuh sel surya, atom dalam bahan semikonduktor tersebut menjadi bergetar dan menyebabkan elektron terlepas. Elektron yang bebas ini kemudian menciptakan arus listrik yang bisa kita manfaatkan untuk kebutuhan energi kita.
Saat ini, panel surya semakin populer sebagai salah satu sumber energi terbarukan yang ramah lingkungan. Mereka menggunakan energi matahari untuk menghasilkan listrik yang dapat digunakan di berbagai tempat. Jika Anda penasaran bagaimana cara kerja dan proses pemasangannya, dalam artikel ini, kita akan menjelajahi cara kerja panel surya dan langkah-langkah yang terlibat dalam pemasangan mereka.
BACA JUGA:Selain Lebih Hemat dan Ramah Lingkungan, Ini Manfaat Lengkap Menggunakan Panel Surya
Bagaimana Cara Kerja Panel Surya?
Mungkin kalian bertanya-tanya, bagaimana sih cara kerja panel surya ini? Nah, mari kita mulai penjelasanya. Prinsip kerja sel surya dimulai dari partikel yang disebut "Foton", yang merupakan partikel sinar matahari yang sangat kecil.
Ketika foton tersebut menghantam atom dalam sel surya, energi yang besar tercipta untuk memisahkan elektron dari struktur atomnya. Elektron yang terpisah dan bermuatan negatif bebas bergerak pada daerah pita konduksi dari material semikonduktor. Sementara itu, atom yang kehilangan elektron akan meninggalkan kekosongan di strukturnya, dan disebut sebagai "hole" dengan muatan positif.
BACA JUGA:Pakai Panel Surya, Pengeluaran Listrik Lebih Hemat, Selain Rumah juga Bisa untuk Ini
Daerah semi konduktor dengan elektron bebas bersifat negatif dan akan bertindak sebagai donor elektron yang disebut sebagai semi konduktor tipe N. Sedangkan, daerah semi konduktor "hole" sebagai penerima elektron dinamakan semi konduktor tipe P. Persimpangan daerah positif dan negatif akan menciptakan energi yang memicu pergerakan elektron dan hole ke arah berlawanan.
Elektron bergerak menjauhi daerah negatif, sementara hole menjauhi daerah positif. Ketika diberikan sebuah beban seperti lampu atau perangkat listrik lainnya, ini akan menyebabkan arus listrik terjadi. singkatnya, ketika sel surya menyerap cahaya, maka terjadi pergerakan elektron antara sisi yang positif dan negatif. Pergerakan ini menghasilkan arus listrik yang dapat digunakan sebagai sumber energi untuk membantu kehidupan kita.
BACA JUGA:Dukung EBT, AHM Pasang Solar Panel 8.760 kWp
Bagaimana biaya dan Proses Pemasangan Panel Surya?
Nah, setelah mengetahui bagaimana cara kerja dari panel suryan, mungkin kamu ada bertanya-tanya tentang berapa besar pemakaian dan tagihan listrik per bulannya? Atau bagaimana proses pemasangan panel surya ini?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: