Kapolda Bengkulu Bagi Sembako untuk Anggota Terdampak Banjir
Kapolda Bengkulu Bagi Sembako untuk Anggota Terdampak Banjir--
BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM - Wujud kepedulian pimpinan atas musibah yang menimpa anggotanya, Kapolda Bengkulu Irjen Pol. Drs. Armed Wijaya MH melaksanakan kunjungan ke Mako Sat Brimob Polda Bengkulu, Rabu (2023).
BACA JUGA:2 Penjambret HP Pelajar Kaur Dibekuk Polisi
Kunjungan ini guna memberikan motivasi dan dukungan moril serta materil kepada anggota dan keluarga yang terkena dampak banjir.
Pada kesempatan itu jenderal bintang dua tersebut memberikan bantuan sembako secara langsung kepada anggota serta keluarga yang disaksikan langsung oleh Dansat Brimob Polda Bengkulu serta pejabat utama Polda Bengkulu lainnya.
BACA JUGA:Lowongan Kerja Jadi Pemutakhiran Data Pemilih KPU Kepahiang, Ini Syaratnya
“Kepada anggota dan keluarga yang terkena dampak banjir untuk tabah dan sabar. Kedepan kita akan mencari solusi agar dapat meminimalisir dampak banjir,” ucap Kapolda Bengkulu di sela-sela kegiatan.
Diketahui sebelumnya akibat curah hujan yang tinggi melanda Provinsi Bengkulu beberapa akhir terakhir, menyebabkan beberapa wilayah baik di kota dan kabupaten mengalami musibah banjir.
BACA JUGA:Tilang Konvensional Diberlakukan, 3 Jenis Pelanggar Ini Jadi Target Polisi
Mako Brimob yang berlokasi di Jalan Surabaya tak luput dari musibah tersebut. Akibat luapan Sungai Bengkulu yang tidak dapat menampung debit air serta air kiriman dari kabupaten tetangga, sehingga menyebabkan daerah sekitaran Mako Brimob seperti Tanjung Jaya menjadi kebanjiran.
Dalam kunjungannya, Kapolda dan rombongan turun langsung melihat situasi di lapangan.
BACA JUGA:Anggaran Rp 16 M Tersedia, Ini Sebab TPP ASN Pemkot Bengkulu Belum Cair
Meski air telah surut, sisa-sisa lumpur masih berserakan hingga masuk ke dalam asrama.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: