Perbandingan Kelapa Hijau dan Kelapa Kuning, Mana yang Lebih Banyak Manfaatnya?
Perbandingan manfaat air kelapa hijau dan kelapa kuning--
Air kelapa hijau juga memiliki manfaat untuk mengatasi rontok pada rambut. Memiliki kandungan laktulosa, sakrosa, dan glukosa, membuat air kelapa hijau ampuh dalam melawan ketombe penyebab rambut rontok.
BACA JUGA:8 Cara Mendapatkan Modal Awal untuk Mulai Berbisnis dan Mengembangkan UMKM
Manfaat Buah Kelapa Kuning
Kelapa kuning juga banyak manfaatnya bagi kesehatan, seperti juga dimiliki kelapa jenis lainnya. Selain itu warnanya juga cukup menarik sehingga sedap dipandang mata.
Kelapa kuning diketahui sejak dahulu sudah digunakan masyarakat untuk mengobati berbagai penyakit. Ada tradisi di sejumlah daerah, wanita hamil sering meminum air kelapa kuning untuk menjaga kesehatan ibu dan janin. Kemudian kelapa kuning pun sudah diolah menjadi beberapa produk makanan ringan.
Dari sisi rasa, air buah kelapa kuning tak selezat kelapa hijau, tetapi air buah kelapa kuning baik digunakan untuk mencuci wajah agar tidak berjerawat. Kandungan minyak pada buah kelapa kuning lebih banyak karena daging buahnya cukup tebal.
BACA JUGA:7 Khasiat Luar Biasa Konsumsi Terong Bagi Ibu Hamil, Tapi Jangan Berlebihan Ya!
Karena itu buah kelapa kuning lebih banyak dimanfaatkan untuk membuat masakan. Dari tampilan fisiknya, buah kelapa kuning sebagian besar berbentuk oval dan memiliki serat berwarna putih.
Kelapa kuning termasuk kelompok kelapa genjah dan sudah dapat berbuah pada usia 3 tahun setelah dibibitkan. Pada usia tersebut, biasanya tinggi pohon kelapa kuning antara 1-1,5 meter. Tinggi maksimal pohonnya tidak terlalu tinggi serta batangnya tidak terlalu besar.
Bagi banyak kalangan, tanaman kelapa tidak hanya dimanfaatkan buahnya saja, tetapi hampir seluruh bagian tanaman ini ada fungsinya. Misalnya pohonnya bisa dibuat material kayu bahan yang bisa diolah menjadi sejumlah produk.
Kemudian daunnya juga sering dibuat hiasan dan alat kerajinan, akarnya bisa dibuat obat dan sabutnya bisa diolah menjadi berbagai bentuk kerajinan.
Khasiat Air Kelapa yang Dibakar
1. Menambah Energi Tubuh
Manfaat kelapa bakar yang pertama adalah menambah energi tubuh. Banyak orang yang sedang melakukan aktivitas yang memerlukan tenaga ekstra seperti berolahraga, meminum minuman berenergi untuk menambah energi tubuh.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: