Iklan dempo dalam berita

Kebakaran di SMKN 3 Kota Bengkulu, Api Belum Padam, Guru dan Pelajar Selamatkan Peralatan Sekolah

Kebakaran di SMKN 3 Kota Bengkulu, Api Belum Padam, Guru dan Pelajar Selamatkan Peralatan Sekolah

Kebakaran di SMKN 3 Kota Bengkulu masih berlangsung--

BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM – Kebakaran di SMKN 3 Kota Bengkulu masih berlangsung. Walaupun PBK Kota Bengkulu sudah mengerahkan semua kekuatan, namun upaya memadamkan api tidak mudah.

Sementara petugas PBK terus bekerja memadamkan api, para guru dan murid SMKN 3 Kota juga sibuk menyelamatkan barang-barang. Mereka terus mengeluarkan peralatan praktik serta buku dari dalam ruangan. 

BACA JUGA:Api di SMKN 3 Belum Padam, Sekitar 20 Ruangan Kelas Sudah Ludes

Salah satu guru SMKN 3 Kota Bengkulu, Fransiska mengatakan saat ini di sekolah memang tidak ada aktivitas belajar. Para murid sudah libur dan dijadwalkan masuk lagi pada 8 Januari 2024 mendatang.

Meski tidak ada aktivitas belajar, beberapa karyawan seperti di bagian Tata Usaha tetap masuk bekerja.

"Kita memang tidak ada proses belajar mengajar karena dalam kondisi libur," kata Fransiska.

Hingga berita ini diturunkan, sudah sekitar 20 ruangan yang terbakar. Petugas pemadam kebakaran juga berusaha agar api tidak menyebar ke gedung yang lain.

BACA JUGA:Breaking News : SMKN 3 Kota Bengkulu Terbakar, Api Berkobar di Lantai 2

Sebelumnya, pelajar SMKN 1 yang sebelumnya hendak melakukan aktivitas, Nania Ayu Azhara dan Abdul Gani, mengatakan jika api pertama kali dilihat dari dapur tata boga. Seperti diketahui, bangunan SMKN 3 dan SMKN 1 memang bersebelahan.

Peristiwa kebakaran terjadi di Kota Bengkulu pada Kamis (28/12), tepatnya di SMKN 3 Kota Bengkulu yang berada di Jalan Jati Kecamatan Ratu Samban Kota Bengkulu. Pantauan RBTV di lokasi kejadian, kobaran api terlihat berkobar di lantai 2 SMKN 3 Kota Bengkulu.

Berdasarkan pantauan sementara, sekitar 5 ruang yang berada di lantai 2 SMKN 3 Kota Bengkulu tersebut terbakar hebat. Kobaran api yang membesar terlihat sudah membakar seluruh ruangan yang ada di lantai 2.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: