Iklan dempo dalam berita

Capres Prabowo ke PWI Pusat 4 Januari 2024, Ini Agendanya

Capres Prabowo ke PWI Pusat 4 Januari 2024, Ini Agendanya

Capres Nomor Urut 2 Prabowo Subianto--

JAKARTA, RBTVCAMKOHA.COM - Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) menyambut baik kepastian kehadiran Calon Presiden (Capres) Nomor Urut 2, Prabowo Subianto ke Kantor PWI Pusat untuk menyampaikan visi misi dan program unggulannya di hadapan media pada Kamis, 4 Januari 2024. Sebagaimana surat yang kirimkan oleh TKN Prabowo-Gibran ke PWI Pusat.

BACA JUGA:Info Loker Desember 2023, PT Prakarsa Alam Segar Cari Lulusan SMK dengan Jurusan Analis Kimia Diutamakan

Ketua Umum PWI Pusat Hendry Ch Bangun dan segenap Pengurus PWI Pusat dan Pengurus PWI Provinsi sempat kecewa, karena Prabowo Subianto tidak dapat hadir pada Jumat, 29 Desember 2023 yang disampaikan oleh Pengurus Tim Kampanye Nasional  (TKN) Prabowo-Gibran. Sebab PWI telah mempersiapkan seluruh aspek teknis untuk acara tersebut.

BACA JUGA:Banyak Mengandung Nutrisi, Ternyata Manfaat Air Kelapa juga untuk Kesehatan Ginjal

Sebelumnya Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo memenuhi undangan tersebut pada Kamis, 30 November 2023 dan Capres nomor urut 1 Anies Baswedan hadir di PWI Pusat sehari setelahnya, pada Jumat, 1 Desember 2023.

Dalam kesempatan tersebut, Ganjar dan Anies menyampaikan secara utuh seluruh visi, misi dan program unggulannya kepada PWI dan awak media nasional, sehingga sampai kepada masyarakat luas. Terlebih lagi dalam event tersebut 39 Ketua Provinsi dan Solo hadir melalui zoom dalam pertemuan tersebut.

BACA JUGA:Apa Penyebab Kebakaran SMKN 3 Kota Bengkulu? Begini Kata Polisi

Sebagaimana disampaikan dalam surat undangan resmi PWI Pusat kepada Tiga Calon Presiden tertanggal 6 November 2023 lalu, penyampaian visi misi diharapkan dilakukan antara tanggal 28 November-10 Desember 2023.

Kegiatan ini merupakan bagian dari menjelang Hari Pers Nasional (HPN) pada 9 Februari 2024 yang bakal diadakan di Jakarta dengan tema “Mengawal Transisi Kepemimpinan Nasional dan Merawat Keutuhan Bangsa”.

BACA JUGA:Ini 5 Nama Terpilih Komisioner KPU Bengkulu Selatan, Sabtu Pelantikan

PWI sebagai organisasi tertua yang lahir 9 Februari 1946 di Solo, dan terbesar di Tanah Air dengan anggota 20.000 lebih tersebar di 38 Provinsi dan cabang khusus Solo ingin menjadikan event pra HPN ini sebagai bentuk partisipasi media sebagai pilar keempat demokrasi.

Dengan kehadiran ketiga capres diharapkan, mereka dapat menyampaikan visi dan misi secara lengkap di hadapan puluhan wartawan yang meliput secara langsung maupun anggota PWI yang menyaksikan melalui zoom dari 38 Provinsi dan cabang khusus Solo maupun penonton melalui YouTube PWI.

BACA JUGA:Lowongan Kerja Bulan Desember Dibuka PT Aneka Petroindo Raya untuk Lulusan SMA dan SMK

Sehingga para Capres juga mendapatkan manfaat yakni visi misi dan program unggulan mereka diketahui seutuhnya oleh awak media untuk diinformasikan kepada masyarakat luas. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: