Iklan dempo dalam berita

Apakah Indomaret Bisa Jadi Milik Pribadi? Ini Pemilik Resminya, Pahami juga Untung Rugi Buka Indomaret

Apakah Indomaret Bisa Jadi Milik Pribadi? Ini Pemilik Resminya, Pahami juga Untung Rugi Buka Indomaret

Siapa pemilik resmi Indomaret? Apakah Indomaret bisa menjadi milik pribadi?--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COMApakah Indomaret bisa jadi milik pribadi? Ini pemilik resminya, pahami juga untung rugi buka Indomaret.

Indomaret adalah gerai minimarket yang bisa ditemukan hampir di seluruh wilayah Indonesia.

Kesuksesan perusahaan ritel yang satu ini tidak terlepas dari peran pendiri sekaligus pemiliknya yang merupakan salah satu orang terkaya di Indonesia. 

Diketahui bahwa pemilik Indomaret adalah seorang konglomerat Indonesia bernama Anthony Salim.

BACA JUGA:Begini Cara Cek Penerimaan Bantuan KIP Kuliah 2024 Online, Apakah Ada Nama Kamu?

Sejak tahun 1988, PT Indomarco Prismatama (Indomaret Group) berkembang dan menjadi anak perusahaan Salim Group.

Perusahaan yang bergerak di bidang makanan, perbankan, dan telekomunikasi ini juga merupakan milik Anthony Salim.

Sebagai pemilik Indomaret dan perusahaan Salim Group, Anthony Salim masuk dalam jajaran orang terkaya di Indonesia.

Tidak tanggung-tanggung, keluarga Salim menempati posisi ketiga sebagai orang terkaya di Indonesia versi majalah Forbes dan Globe.

BACA JUGA:Syarat Daftar Beasiswa KIP Kuliah 2024 serta Jumlah Bantuan yang Diterima

Kekayaan Anthony Salim dan keluarganya mencapai USD 8,5 miliar atau sekitar Rp130 triliun.

Dari nominal tersebut, tidak heran jika dirinya masuk ke dalam jajaran orang terkaya di Indonesia setelah Budi Hartono (Djarum Group) dan Eka Tjahja Wijaya (Sinar Mas Group).

Sebagai salah satu orang terkaya di Indonesia, kekayaan Anthony Salim juga mampu menebus tingkat Asia.

Kekayaannya masuk dalam peringkat 116 di Asia, bersanding dengan jajaran pengusaha terkenal dari China, Singapura, Jepang, dan sebagainya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: