Iklan RBTV Dalam Berita

Sosialisasi Keprotokolan BI, Tingkatkan Kualitas serta Sinergi dengan Pemda

Sosialisasi Keprotokolan BI, Tingkatkan Kualitas serta Sinergi dengan Pemda

Sosialisasi Keprotokolan BI, Tingkatkan Kualitas serta Sinergi dengan Pemda--

JAKARTA, RBTVCAMKOHA.COM - Kantor Perwakilan Bank Indonesia Bengkulu menggelar sosialisasi keprotokolan di Jakarta. 

Dihadiri protokol dari jajaran Pemda se-Provinsi Bengkulu, Forkopimda dan awak media. 

Dalam sosialisasi ini diberikan materi keprotokolan, mulai dari layanan hingga table manner. Asisten Direktur Departeman Komunikasi BI, Cecep Ridwan mengatakan melalui sosialisasi ini diharapkan kualitas dan kemampuan protokol di Bengkulu bisa meningkat. Karena setiap jajaran telah mengetahui tugas masing-masing.

Sementara Karo Umum Pemprov Bengkulu, Siswanto mengatakan jajaran protokol bisa mempedomani hasil sosialisasi bersama ahli protokolan ini. 

BACA JUGA:Rumah Sekaligus Toko di Panorama Ludes Terbakar

“Kita inginnya pelayanan dan mekanisme keprotokoloan di Pemda se-Bengkulu menjadi lebih baik,” jelas Siswanto.

Siswanto menambahkan Biro Umum juga akan menata Nopol kendaraan dinas pejabat di Bengkulu. 

Termasuk kendaraan dinas milik Kepala Perwakilan Bank Indonesia. Selama ini Nopol kendaraan dinas diatur dalam Peraturan Gubernur.

BACA JUGA:Ini 10 Nama Timsel KPU Kabupaten dan Kota di Provinsi Bengkulu

Selanjutnya, Manager Unit Implementasi Kebijakan Sistem Pembayaran Perwakilan Bank Indonesia Bengkulu, Kuswinarso, berharap dengan sosialisasi ini sinergi antara Pemda dan Bank Indonesia Bengkulu semakit erat.

“Karena tugas dan peran Bank Indonesia berkaitan langsung dengan pemerintah daerah. Mulai dari kegiatan ekonomi, penanganan inflasi hingga pengembangan UMKM,” kata Kuswinarso.

 

Selain sosialisasi, sebelumnya jajaran protokol ini juga berkunjung ke Museum Bank Indonesia, melihat perjalanan Bank Indonesia dari awal berdiri di masa penjajahan hingga sekarang.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: