ASN Kepahiang Mundur, Alasannya Bikin Geleng Kepala
ASN Kepahiang Mundur, Alasannya Bikin Geleng Kepala --
KEPAHIANG, RBTVCAMKOHA.COM - Pemkab Kepahiang kembali menerima berkas pengunduran diri dari salah seorang guru berstatus ASN.
Kali ini, alasan mengundurkan diri sebagai Aparatur Sipil Negara tersebut tidak jauh dari yang sebelumnya yakni dengan alasan sudah jenuh dan tidak mau lagi menjalankan tugasnya sebagai ASN.
BACA JUGA:Daripada Berbuat Pidana Kedinasaan, ASN Disarankan Lakukan Ini
Menanggapi pengunduran salah satu ASN tersebut, Sekretaris Daerah Kepahiang, Hartono menegaskan pemkab menyambut dengan tangan terbuka terkait pengunduran diri.
Selain itu jika masih ada yang akan mundur dari ASN karena sudah jenuh sehingga tidak akan maksimal menjalankan tufoksinya sebagai asn, Pemkab Kepahiang akan mengabulkan permintaan tersebut.
BACA JUGA:Horeee... TPP ASN Pemkab Seluma Cair
“ASN merupakan pilihan, jika yakin dengan pilihan dengan ASN, tentunya dapat menjalankan tugas dengan baik, sedangkan yang tidak sanggup silahkan mengundurkan diri dan pemkab menerima dengan tangan terbuka dari pada menghabiskan uang negara,” tegas Hartono.
BACA JUGA:Polisi Terima Laporan Dugaan Perzinahan Oknum ASN Guru
Sekda mengimbau agar seluruh ASN yang malas terlebih sudah lama tidak masuk kantor untuk segera membuat pengunduran diri secara resmi dari statusnya sebagai ASN. Karena jika mundur bisa berhenti dengan hormat dari pada diberhentikan paksa dengan tidak hormat.
BACA JUGA:ASN Malas Masuk Kerja Mundur, Ini Tanggapan Bupati Kepahiang
Nico relius
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: