Iklan RBTV Dalam Berita

Oppo Reno 11 5G dan Oppo Reno 11F 5G, Berikut Perbandingan Spesifikasi dan Harga Terbarunya

Oppo Reno 11 5G dan Oppo Reno 11F 5G, Berikut Perbandingan Spesifikasi dan Harga Terbarunya

Perbandingan Oppo Reno 11F 5G dan Oppo Reno 11 5G--

Fitur ini memungkinkan pengguna merasakan pengalaman komunikasi lebih stabil di berbagai lingkungan yang kompleks atau di beberapa tempat yang membuat perangkat tidak mendapatkan jaringan secara optimal, seperti dalam lift.

BACA JUGA:Tabel KUR BRI 2024 500 Juta, Tenor Panjang 60 Bulan Bunga Ringan, Ini Jenis dan Syarat Pinjam

Oppo Reno 11F 5G menjalankan sistem operasi (OS) Android 14 yang dipoles dengan tampilan antarmuka (UI) terbaru Oppo ColorOS 14 yang melengkapi ketangguhan performa ponsel ini untuk menjalankan berbagai kegiatan dari multitasking hingga gaming tanpa hambatan.

Untuk layar, Oppo Reno 11F 5G memiliki layar AMOLED berukuran 6,7-inci, beresolusi FHD+ (2412 x 1080), refresh rate 120 Hz, dan memiliki tingkat kecerahan maksimum mencapai 1100 nits serta dilengkapi dengan layar 3D Curved 120 Hz.

Selain itu, layar pada ponsel ini tertera pemindai sidik jari atau disebut in-display fingerprint untuk opsi keamanan.

Di sektor kamera, Oppo Reno 11F 5G hadir dengan tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 64 MP dengan didukung fitur stabilisasi OIS, kamera ultra wide 8 MP (bidang pandang 112 derajat) dan kamera makro 2 MP.

BACA JUGA:Tabel KUR BRI 2024 200 Juta, Proses Cair Cepat dan Cicilan hanya Rp 3,8 Juta Per Bulan

Sementara pada bagian depan terdapat kamera selfie Sony IMX615 beresolusi 32 MP.

Fitur perekaman video beresolusi tinggi 4K@30fps juga turut disematkan pada kamera ponsel terbaru Oppo ini.

Oppo Reno 11F 5G memiliki baterai dengan kapasitas 5000 mAh yang didukung dengan teknologi pengisian daya super cepat SUPERVOOC 67W. 

Dengan teknologi ini, mengisi daya hingga 100% hanya memerlukan waktu 48 menit sehingga mampu bertahan sepanjang hari.

Oppo juga menyertakan teknologi Battery Health Engine untuk menjaga kondisi baterai tetap dalam keadaan optimal hingga 4 tahun penggunaan.

BACA JUGA:Kredit Honda Brio DP 30 Juta, Cicilan Terjangkau Tenor Bisa Sampai 60 Bulan, Ini Spek Unggulannya

Tak hanya itu, Oppo Reno 11F 5G juga didukung dengan beragam fitur unggulan lainnya, seperti NFC, konektivitas 5G, USB Type-C, tahan debu dan percikan air dengan arting IP65, Clear Voice Mode untuk mereduksi suara sekitar saat bertelepon, serta Ultra-Volume Mode untuk meningkatkan volume hingga 300 persen. 

Untuk desain, Oppo Reno 11F 5G memiliki desain yang terlihat mewah dan elegan dengan desain punggung terdapat modul kamera persegi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: