Ini Doa Usaha Lancar di Bulan Ramadhan agar Berkah dan Rezeki Mengalir Deras
Doa agar usaha dilancarkan selama bulan ramadhan--
Artinya: "Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu ketegaran dalam menghadapi permasalahan dan memohon agar Engkau berkenan memberikan petunjuk. Aku memohon kepada-Mu agar aku dapat mensyukuri nikmat-Mu. Aku memohon kepada-Mu agar giat beribadah kepada-Mu. Aku memohon kepada-Mu hati yang bersih dan lisan yang jujur. Aku memohon kepada-Mu kebaikan yang Engkau ketahui dan aku berlindung kepada-Mu dari keburukan yang Engkau ketahui. Aku juga memohon kepada-Mu curahan ampunan dari segala dosa yang Engkau ketahui, karena Engkaulah yang Maha Mengetahui segala yang gaib." (HR Tirmidzi, Nasa'i, dan Ahmad).
Ustadz H. Amrin Ali Al-Kasyaf menuliskan dalam bukunya yang berjudul Kitab Doa Mustajab Terlengkap Bahasa Arab, Latin, dan Terjemahannya, bacaan doa agar Allah mempermudah kita dalam memperoleh rezeki, salah satunya dengan banyaknya pembeli yang datang.
اَللَّهُمَّاِنِّيأَسْئَلُكَأَنْتَرْزُقَنَىرِزْقًاحَلَالًاوَاسِعًاطَيِّبًامِنْغَيْرِتَعْبٍوَلَامَشَقَّةٍوَلَاضَيْرٍوَلَانَصَبٍاِنَّكَ عَلَىكُلِّشَيْءٍقَدِيْرٌ
Arab-latin: Allaahumma inni as-asluka antarzuqanii rizqan halaalan waasi'an thayyiban min ghairi ta'bin wa laa masyaqqatin wa laa dhairin wa laa nashabin innaka 'alaa kulli syai-in qadiir.
BACA JUGA:Ini Spek BBM Pertalite RON 90 yang Bakal Dibatasi, Tidak Semua Kendaraan Cocok Pakai Pertalite
Artinya: "Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu agar melimpahkan rezeki kepadaku berupa rezeki yang halal, luas, dan tanpa susah payah, tanpa memberatkan, tanpa membahayakan dan tanpa meletihkan dalam memperolehnya. Sesungguhnya Engkau berkuasa atas segala sesuatu."
Doa untuk Kemudahan Rezeki
Selain memanjatkan doa, penting juga melaksanakan amalan-amalan sunnah seperti misalnya sholat dhuha.
Zezen Zainal Alim menyebutkan dalam bukunya The Ultimate Power of Shalat Dhuha, salah satu keutamaan sholat dhuha ialah dosa seorang muslim akan diampuni meski sejumlah buih di lautan. Hal tersebut menunjukkan betapa penuh kasih sayang Allah terhadap hamba-Nya.
BACA JUGA:BBM Pertalite Disebut Sudah Tidak Layak Pakai, Ini Bakal Pengganti BBM Pertalite Tahun 2024
Adapun doa selepas sholat dhuha ini dapat dibaca secara rutin sebagai bentuk rasa syukur sekaligus permohonan kita kepada Allah.
Bacaan doa ini banyak dikutip dalam berbagai kitab, seperti misalnya al-Targhib wa al-Tarhib karya al-Mundziri dengan catatan oleh Mustafha Muhammad Imarah dan juga sering dikutip oleh para ulama kita, seperti Syaikh Nawawi Al-Bantani:
للّٰهُمَّ اِنَّ الضُّحَآءَ ضُحَاءُكَ وَالْبَهَاءَ بَهَاءُكَ وَالْجَمَالَ جَمَالُكَ وَالْقُوَّةَ قُوَّتُكَ وَالْقُدْرَةَ قُدْرَتُكَ وَالْعِصْمَةَ عِصْمَتُكَ
اَللّٰهُمَّ اِنْ كَانَ رِزْقِى فِى السَّمَآءِ فَأَنْزِلْهُ وَاِنْ كَانَ فِى اْلاَرْضِ فَأَخْرِجْهُ وَاِنْ كَانَ مُعَسَّرًا فَيَسِّرْهُ وَاِنْ كَانَ حَرَامًا فَطَهِّرْهُ وَاِنْ كَانَ بَعِيْدًا فَقَرِّبْهُ بِحَقِّ ضُحَاءِكَ وَبَهَاءِكَ وَجَمَالِكَ وَقُوَّتِكَ وَقُدْرَتِكَ آتِنِىْ مَآاَتَيْتَ عِبَادَكَ الصَّالِحِيْنَ
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: