Bocoran Terbaru Desain iPhone SE 4, Mirip iPhone 14, Bikin Jatuh Hati
Spesifikasi dan harga Hp iPhone SE 4--
iPhone SE 4 diprediksi akan ditenagai dengan chipset A15 Bionic yang juga terdapat pada iPhone 13.
Selain itu, iPhone SE 4 akan menggunakan layar OLED berukuran 6,1 inci dengan resolusi 2.532 x 1.170 piksel.
Layar ponsel ini memiliki tingkat kecerahan hingga 1.200 nits serta menggunakan kaca berteknologi Ceramic Shield.
Untuk kamera, iPhone SE 4 diprediksi akan menggunakan kamera tunggal beresolusi 48 MP.
Berbeda dengan model iPhone SE generasi 3 yang memiliki kamera dengan resolusi 12 MP, terjadi peningkatan spesifikasi pada ponsel yang akan rilis pada tahun 2025 ini.
Untuk baterai, iPhone SE 4 diperkirakan akan dibekali baterai berkapasitas 3.279 mAh.
Spesifikasi baterai ini sama dengan yang dimiliki oleh iPhone 14.
BACA JUGA:Gadai SK PPPK di BSI, Memang Bisa? Ini Kelebihan dan Kekurangan Gadai SK PPPK di Bank
Untuk harga, belum diketahui secara pasti soal harga iPhone SE 4 yang akan rilis tahun depan ini.
Mengacu pada harga iPhone SE 3 di Indonesia yang dibanderol dengan harga Rp. 6.999.000, maka besar kemungkinan iPhone SE 4 akan dibanderol dengan harga sekitar Rp 7 jutaan.
Untuk informasi tambahan, iPhone SE pertama kali diluncurkan pada tahun 2016.
Ponsel ini diposisikan sebagai seri yang lebih terjangkau bagi pengguna yang ingin memiliki ponsel iPhone.
Empat tahun berselang, Apple merilis kembali iPhone SE 2020 dengan bentuk desain yang mirip dengan iPhone 8.
Tidak hanya itu saja, ponsel ini mengalami peningkatan performa berkat chipset A13 Bionic yang dimilikinya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: