Iklan dempo dalam berita

Peta Persebaran Harta Karun Uranium di Indonesia, 4 Daerah Ini Simpan Cadangan Uranium

Peta Persebaran Harta Karun Uranium di Indonesia, 4 Daerah Ini  Simpan Cadangan Uranium

Peta Persebaran Harta Karun Uranium di Indonesia--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COMSelain kekayaan budaya, Indonesia merupakan negara yang terkenal dengan harta karun di dalam perut buminya. Peta persebaran harta karun uranium di Indonesia ada 4 daerah yang berpotensi besar memiliki simpanan cadangan uranium.

BACA JUGA:Selain Emas, Ternyata Kalimantan Punya Harta Karun Uranium, Segini Jumlahnya

Kekayaan tambang Indonesia yang banyak disoroti adalah penemuan dan pemetaan uranium oleh Badan Teknologi Nuklir Nasional.

Uranium merupakan salah satu jenis bahan baku yang digunakan sebagai sumber energi, yaitu tenaga nuklir.

Uranium telah menyediakan bahan bakar untuk pembangkit tenaga nuklir selama lebih dari 60 tahun. Hingga saat ini, tenaga nuklir telah menyediakan 10% dari kebutuhan energi global.

BACA JUGA:Mengenal Jenis Minyak Bumi dan Kegunaannya, Ternyata Ini Daerah Penghasil Harta Karun Minyak Bumi di Indonesia

Berdasarkan laporan World Nuclear Association, total cadangan Uranium dunia diketahui mencapai 6,14 juta ton dengan produksi sebesar 54,7 ribu ton pada 2019. Jumlah produksi tersebut mencukupi 81% permintaan global.

BACA JUGA:Surganya Sumber Daya Tambang, Sulawesi Selatan Simpan Harta Karun Emas Kelas Dunia, Ini Lokasinya

Peta Persebaran Uranium di Indonesia

Badan Teknologi Nuklir Nasional (Batan) telah melakukan pemetaan bahan bakar nuklir yakni uranium dan thorium di wilayah Indonesia. 

"Kami sudah melakukan pemetaan ke seluruh wilayah Indonesia yang berpotensi uranium dan torium dan masih berlanjut," kata Deputi Bidang Teknologi Energi Nuklir Batan Suryantoro. 

BACA JUGA:Tersimpan Segudang Harta Karun, Segini Jumlah Cadangan Tambang Uranium di Sumatera

Menurut Suryantoro, karena bahan bakar dari nuklir itu uranium dan torium, maka Batan melakukan pemetaan di seluruh wilayah Indonesia dan saat ini sudah terkumpul potensi 74 ribu ton uranium dan 130 ribu ton thorium.  

Uranium adalah unsur yang bersifat fissil (dapat membelah diri) setelah bereaksi nuklir dan thorium bersifat fertil (membiak), atau tidak dapat membelah diri.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: