Iklan dempo dalam berita

7 Cara Mencegah Toren Air Berlumut, Salah Satunya Menggunakan Benda Ini

7 Cara Mencegah Toren Air Berlumut, Salah Satunya Menggunakan Benda Ini

7 cara mencegah toren air berlumut--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – 7 cara mencegah toren air berlumut, salah satunya menggunakan benda ini.

Air merupakan sumber daya alam yang sangat penting. Karena itu, menyimpan air di tempat yang aman agar tetap sehat dan bisa digunakan, juga penting.

Paparan sinar matahari langsung bisa mempercepat pertumbuhan alga atau lumut. Padahal, sebagian besar tandon perlu ditempatkan di tempat yang tinggi (biasanya di loteng rumah) agar tekanan air yang mengalir di keran bisa deras.

BACA JUGA:Siap Cair! Begini Syarat dan Cara Pinjam KUR Mandiri Online 2024 Tanpa Jaminan

Untuk mengatasi agar toren (penampungan) air tidak berlumut meski ditempatkan di loteng, berikut adalah beberapa cara yang bisa Anda lakukan.

1. Beli tandon tipe antimikroba (antimicrobial)

Seperti yang banyak kita tahu, lumut adalah organisme yang membutuhkan sinar matahari sebagai sumber energi untuk hidup dan berkembangbiak.

Karena organisme ini kembangbiak menggunakan metode fotosintesis. Maka, apabila tidak ada sinar matahari, lumut pun tidak akan dapat bertahan hidup.

BACA JUGA:Tabel Pinjaman Mandiri 2024 Non KUR Rp 10-100 Juta, Jangka Waktu Angsuran 60 Bulan, Ini Produk Pinjamannya

Jika punya opsi memilih saat akan membeli toren air, cobalah untuk memilih yang tipe antimicrobial. 

Alat penampungan air seperti ini biasanya dirancang secara khusus agar tidak tembus sinar UV (matahari).

2. Lindungi dari sinar matahari langsung 

Sinar matahari (sinar UV) bisa menembus permukaan tandon. Terutama, yang terbuat dari bahan polyethylene (pe). 

Itulah sebabnya mengapa toren bisa berlumut meskipun secara kasat mata tampaknya tertutup. Terlebih jika Anda menggunakan tandon dengan kualitas standar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: