Iklan dempo dalam berita

Porwanas 2024 Digelar di Kalimantan Selatan, Ini Jadwalnya, Tidak hanya Pertandingan Olahraga

Porwanas 2024 Digelar di Kalimantan Selatan, Ini Jadwalnya, Tidak hanya Pertandingan Olahraga

Rapat persiapan agenda Porwanas di Kalimantan Selatan--

KALSEL, RBTVCAMKOHA.COM - Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) tahun ini akan digelar di Kalimantan Selatan. Event ini bagian dari perayaan HUT Kalimantan Selatan yang ke-74.

Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan telah menggelar rapat koordinasi peringatan Hari Jadi ke 74 di ruang rapat Aberani Sulaiman, Banjarbaru, Selasa (21/5/2024).

Rapat ini digelar Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Provinsi Kalimantan Selatan dan dihadiri oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Tenaga Ahli Gubernur serta Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lingkup Pemprov Kalimantan Selatan.

BACA JUGA:Tabel Angsuran BRI Umum 2024, Pinjam Rp 70-100 Juta Per Bulan Cuma Bayar Segini

Berbagai kegiatan akan dilaksanakan pada bulan Agustus 2024 dalam menyambut Hari Jadi Provinsi Kalsel yang jatuh pada 14 Agustus. Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIV menjadi salah satu agenda resmi rangkaian hari jadi provinsi.

Pada rapat yang dipimpin Sekretaris Daerah Provinsi Kalsel, Roy Rizali Anwar, secara khusus membahasa kesiapan pelaksanana Porwanas XIV.

BACA JUGA:SIM Mati Tidak Perlu Bikin Baru, Cukup Perpanjang, Ini Ketentuannya

"Pada bulan Agustus banyak kegiatan yang dilaksanakan, salah satunya Porwanas. Khusus Porwanas harus dikoordinasikan dengan semua pihak, seperti kepolisian, angkasa pura, dan lain-lain," kata Roy Rizali Anwar.

Roy menyebut rapat rangkaian hari jadi tidak hanya cukup sekali, namun perlu berkelanjutan agar diketahui perkembangan terbaru. "Setelah ini kita laksanakan rapat lebih teknis lagi," ujarnya.

Sementara itu, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Selatan, Zainal Helmie, yang diwakili Ketua Seksi Wartawan Olahraga (SIWO), Irwansyah, menyampaikan berbagai persiapan yang telah dilakukan.

BACA JUGA:Daftar 5 Hp Oppo Terbaru dan Terbaik 2024 RAM 8 Harga Rp 2 Jutaan, Spek Mantap Abis!

“Persiapan Porwanas saat ini dalam proses pendaftaran nomor atau Entry by Number yang akan berakhir pada tanggal 8 Mei nanti. Cabang olahraga yang ditandingkan 11 cabang plus 1 cabang lomba karya jurnalistik," ujar Irwansyah.

Lebih lanjut Irwansyah menyampaikan jika cabang Jurnalistik nantinya akan dilaksanakan di salah satu situs Geopark Meratus yakni di bukit Kahung, Kabupaten Banjar.

Peserta pada cabang ini diharakan membuat karya jurnalistik dan menayangkan atau mempublikasikan di media masing-masing.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: