Iklan RBTV Dalam Berita

Ini 4 Ciri-ciri Penipuan Lewat Telepon, Jangan Sampai Jadi Korban

Ini 4 Ciri-ciri Penipuan Lewat Telepon, Jangan Sampai Jadi Korban

4 Ciri-ciri Penipuan Lewat Telepon--

Anda perlu mengetahui, bahwa terdapat berbagai metode yang dilakukan oleh pelaku penipuan melalui telepon yang biasa disebut dengan fake caller, diantaranya:

1. Berpura-pura mewakili nama instansi, lembaga resmi, perusahaan, staf pemerintah guna mendapatkan informasi penting

Modus ini sudah banyak memakan korban. Penelepon alias pelaku berpura-pura menjadi staff atau pekerja diperusahaan terkait dengan meminta nomor PIN, kode password, ataupun informasi rahasia calon korban dengan alasan yang berkaitan dengan kepentingan calon korbannya. 

BACA JUGA:5 Rekomendasi Hp Redmi Terbaru 2024 Harga Rp 1 Jutaan, Diusung Performa Kualitas yang Baik

2. Berpura-pura mengetahui akun atau telepon telah diretas

Tak hanya itu, dengan adanya perkembangan jaman, pelaku modus penipuan juga tentu mencari alasan yang orang umum jarang jumpai, seperti berpura-pura mengatakan bahwa perangkat lunak yang dimiliki telah diretas dan ingin membantu menawarkan solusi melalui telepon dengan membayarkan sejumlah uang, namun sebenarnya ini adalah modus penipuan.

BACA JUGA:Suami Istri Harus Tahu, Ini 5 Hadits Rezeki Suami Tergantung Istri, Muliakan Pasanganmu!

3. Berpura-pura mengaku mengenal orang terdekat kita

Modus yang umum terjadi adalah penelepon alias pelaku berpura-pura sedang bersama orang yang kita kenal. Misalnya, modus penipuan dengan mengatakan bahwa orang terdekat kita mengalami kecelakaan dan membutuhkan biaya penanganan dengan segera.

BACA JUGA:Salah Satu Mobil Rendah pajak, Ini Besaran Pajak Mobil Ayla untuk Setiap Tipe

4. Menyamar sebagai perwakilan penyelenggara kuis atau modus menang undian

Penelepon alias pelaku menawarkan hadiah uang atau bentuk lainnya sebagai iming-imingan yang pelaku tawarkan, untuk selanjutnya meminta biaya muka untuk memproses hadiah yang dijanjikan tersebut.

BACA JUGA:Sangat Beruntung! Jika 10 Sifat Ini Ada Pada Istri Kalian, Bisa Buat Rezeki Suami Mengalir Deras

Oleh karena siapapun memiliki kemungkinan untuk bisa menjadi korban penipuan melalui panggilan nomor telepon, berikut merupakan bentuk pencegahan agar terhindar dari tindak pidana penipuan, antara lain:

1. Jangan biarkan penelepon berbicara terlalu lama

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: