Pilihan yang Patut Dipertimbangkan, Ini Spesifikasi dan Harga Oppo A77s
Spesifikasi dan harga Hp Oppo A77s--
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Pilihan yang patut dipertimbangkan, ini spesifikasi dan harga Oppo A77s.
Oppo A77s resmi dirilis di Indonesia pada Oktober 2022 lalu dengan membawa berbagai spesifikasi dan fitur unggulan.
Smartphone ini menyasar pasar segmen kelas menengah (mid-range) dan merupakan penerus dari Oppo A77.
BACA JUGA:Terbaru, Segini Jumlah Pajak Motor Honda BeAt yang Harus Dibayar Wajib Pajak
Bagi kalian yang ingin memiliki smartphone Oppo A77s, berikut kami ulas spesifikasi dan harga terbaru Oppo A77s.
Spesifikasi Oppo A77s
Oppo A77s ditenagai dengan System-on-Chip (SoC) Snapdragon 680 4G (6 nm) yang didukung RAM 8 GB dan kapasitas penyimpanan internal (storage) UFS 2.2 128 GB untuk mendukung performanya serta menjalankan sistem operasi (OS) Android 12 yang didukung dengan tampilan antarmuka (UI) ColorOS 12.1.
Smartphone ini juga dilengkapi fitur RAM Expansion 6 GB yang dapat menambah kapasitas RAM serta dilengkapi dengan GPU Adreno 610 untuk memaksimalkan kinerja grafisnya.
Dengan dukungan kapasitas penyimpanannya yang besar, menjadikan pengguna dapat menyimpan banyak foto, video maupun aplikasi lainnya.
BACA JUGA:Sering-sering Makan Sayuran, Ini Manfaat Sayur Bayam untuk Kesehatan Tulang
Oppo A77s dibekali layar LCD IPS berukuran 6,56 inci dengan resolusi HD+ (720 x 1612 piksel) dan kecepatan refresh rate 90 Hz.
Layar ini memiliki fitur kerapatan piksel 269 ppi, tingkat kecerahan maksimal (brightness) mencapai 600 nits dan rasio screen-to-body nencapai 89,8 persen.
Secara keseluruhan smartphone ini memiliki dimensi dengan ukuran 162.8 mm x 75 mm x 8 mm dan bobot sekitar 190 gram.
Sektor fotografi, Oppo A77s memiliki kamera belakang dengan kamera utama beresolusi 50 MP (f/1.8) dan kamera depth 2 MP (f/2.4)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: