Helmi-Mian Terima Surat Tugas dari Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto untuk Pilgub 2024
Helmi-Mian Terima Surat Tugas dari Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto untuk Pilgub 2024--
BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM - DPP PDI Perjuangan Provinsi Bengkulu menerbitkan surat tugas untuk pasangan Helmi Hasan - Mian di Pilgub 2024.
Surat tugas ini diberikan langsung oleh Sekjen DPP PDI Perjuanvan Hasto Kristiyanto kepada pasangan Helmi-Mian dan disaksikan langsung oleh Elva Hartati selaku Ketua DPD PDI Perjuangan Elva Hartati.
"Ya sudah diserahkan surat tugas ini dari Pak Hasto langsung kepada pasangan Helmi - Mian," ujar Elva Hartati melalui WhatsApp.
BACA JUGA:Kepercayaan Tahi Lalat di Bibir Membawa Keberuntungan, Nagita Slavina Dikait-kaitkan
Disampaikan Elva untuk rekom belum diserahkan sekarang, baru surat tugas yang diberikan ke pasangan Helmi - Mian ini.
"Kalau sekarang baru surat tugas. Nanti kalau rekom diserahkannya Agustus nanti," tambah Elva.
Sebagai informasi, ada tiga kader PDI Perjuangan yang akan maju di Pilgub 2024. Diantaranya, Ketua DPD PDI Perjuangan Elva Hartati, Wakil Gubernur sekarang Rosjonsyah dan Bupati Bengkulu Utara Mian. Namun dari hasil ini dipilih Mian oleh DPP PDI Perjuangan.
BACA JUGA:Tahi Lalat di Kaki Dipercaya Bawa Kesuksesan, Ini 5 Arti Tahi Lalat di Kaki Menurut Primbon Jawa
Dalam surat tugas ini, Helmi-Mian harus melakukan konsolidasi ke struktur partai mulai dari pengurus tingkat Provinsi hingga ke anak ranting. Selain itu pasangan ini juga harus mencari partai koalisi dalam Pilkada 2024.
"Setelah menerima surat tugas harus konsolidasi ke struktur partai dr dpd ,dpc ,pac ,ranting dan anak ranting," tambah Elva
BACA JUGA:5 Tanda Tahi Lalat yang Dipercaya Membawa Keberuntungan dan Kesuksesan, Kamu Punya?
Sebelumnya DPP PAN juga telah memberikan rekom untuk pasangan Helmi - Mian. Rekom ini diserahkan saat rakernas PAN beberapa waktu lalu, langsung oleh Ketua DPP Zulkifli Hasan.
Dengan koalisi kedua partai ini, pasangan Helmi - Mian telah mendapat 10 kursi dukungan di DPRD Provinsk. Lima kursi dari PAN, dan lima kurai dari PDI Perjuangan.
Sementata untuk ditingkat kabupaten dan kota, saat ini memang sudah mengerucut ke sejumlah nama, namun pastinya menunggu keputusan dari pengurus pusat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: