Iklan RBTV Dalam Berita

Harga Kopi Dunia Meroket, Begini Prediksi Panen Raya di Indonesia, Bisa Tembus di Harga Berapa?

Harga Kopi Dunia Meroket, Begini Prediksi Panen Raya di Indonesia, Bisa Tembus di Harga Berapa?

Harga Kopi Dunia Meroket, Begini Prediksi Panen Raya di Indonesia, Bisa Tembus di Harga Berapa?--Foto: ist

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COMharga-kopi dunia meroket, begini prediksi panen raya di Indonesia, bisa tembus di harga berapa? Yuk simak informasinya.

Kopi merupakan minuman hangat yang paling sering dikonsumsi di Jerman. Namun tanpa kebun di dalam negeri, kopi harus diimpor dan sebabnya berpasrah pada fluktuasi harga global.

Saat ini, harga kopi di pasar global kembali melonjak lantaran tingginya harga energi, menurut importir kopi terbesar Jerman, Tchibo. Akibatnya awal Mei lalu, perusahaan asal Hamburg itu mengumumkan, terpaksa melakukan "penyesuaian" terhadap harga beragam produknya.

BACA JUGA:Mengenal Kopi Prancak, Harganya Kini Tembus Rp 200 Ribu per Kilogram

"Tahun lalu, ongkos produksi kembali meningkat, juga untuk biji kopi. Untuk menjamin kualitas terbaik bagi konsumen kami, maka kami pun harus bertindak."

Kenaikan harga kopi juga dikeluhkan Gepa, importir terbesar Eropa untuk produk pertanian berkelanjutan, menurut laporan kantor berita Jerman, epd. "Saat ini kami berada dalam situasi ekonomi yang sulit," kata direktur Gepa Matthias Kroth.

Gepa mengeluhkan anjloknya omset akibat lemahnya daya beli masyarakat yang didorong kenaikan inflasi. Termasuk invasi Rusia di Ukraina ikut mencuatkan harga komoditas kopi atau cokelat. Penyebab lain adalah wabah penyakit tanaman di kebun monokultur, krisis iklim, kekeringan dan bencana banjir.

BACA JUGA:Sampai Kapan Harga Kopi Masih Mahal? Harga Kopi Robusta dan Arabika di Pasar Global Melonjak

Menurut Andrea Fütterer, salah seorang petinggi Gepa, fluktuasi harga pasar memicu kekhawatiran di kalangan pelaku usaha Eropa.

Harga Kopi Dunia Meroket, Begini Prediksi Panen Raya di Indonesia, Bisa Tembus di Harga Berapa?

Harga biji kopi dunia kian meroket di bulan April 2024. Naiknya harga kopi secara fluktuatif ini, tak hanya terjadi di luar negeri. Di dalam negeri pun meningkat tajam.

BACA JUGA:5 Faktor Penyebab Harga Kopi Mahal, Harga Kopi Diprediksi Tetap Tinggi Hingga Awal Tahun

Melansir berita portal Vietnam Agriculture, harga biji kopi meningkat tajam di beberapa negara, baik kopi jenis Arabika maupun Robusta. Di Indonesia, belum masuk musim panen raya kopi.

Di Vietnam, harga kopi berkisar antara Dong Vietnam (VND) 98.100 - 98.700 per kilogram.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: