7 Merek HP Android Ini Punya Kamera Sejernih iPhone, Ini Variannya Biar Tidak Penasaran
Hp Android kamera sejernih iPhone--
Keunggulan lainnya, ponsel ini menggunakan sensor kamera terbaru buatan Samsung, yakni Isocell Hp2. Sehingga, foto memiliki resolusi tinggi dengan detail yang cukup banyak terlihat jelas.
Belum lagi, sensor gambar Isocell Hp2 dibekali beragam teknologi. Sehingga, ponsel ini memungkinkan pengguna menghasilkan gambar beresolusi besar.
BACA JUGA:6 HP OPPO Kamera Terbaik Buat Konten Kreator, Intip Masing-masing Spesifikasi dan Keunggulannya
2. Xiaomi Mi 11 Ultra
Xiaomi Mi 11 Ultra menggunakan kamera dengan resolusi 50MP + 48MP + 48MP serta zoom digital hingga 120x dan zoom optik 5x.
Sehingga, hasil foto tampak jelas dengan resolusi yang bagus. Belum lagi, kamu bisa merekam video dengan kualitas tinggi.
Dengan mengandalkan konfigurasi tiga kamera dan sensor yang ada pada ponsel, Xiaomi Mi 11 Ultra adalah merek Hp Android yang kameranya mirip iPhone.
Xiaomi Mi 11 Ultra bisa jadi pilihan terbaik untuk kamu yang belum ingin membeli ponsel produk Apple tersebut.
Namun, kamu tetap bisa merasakan kecanggihan kamera Xiaomi Mi 11 Ultra yang mirip dengan iPhone.
BACA JUGA:6 Rekomendasi Hp Xiaomi Kamera Terbaik, Harga Mulai Rp 2 Jutaan, Speknya Mumpuni
3. OPPO Find X5 Pro
Tak sedikit orang yang menyebut OPPO Find X5 Pro sebagai HP Android yang kameranya mirip iPhone.
Dengan dukungan perangkat lunak Hasselblad, ponsel ini dapat menghadirkan hasil jepretan yang berkualitas tinggi, tajam, jernih, dan penuh warna.
Resolusi kameranya mencapai 50MP. Uniknya lagi, kamera ponsel ini memiliki prosesor pemrosesan gambar khusus. Namanya MariSilicon X.
Fungsinya adalah untuk memperkuat performa kamera. Sehingga, kamera OPPO Find X5 Pro dapat menghasil foto yang gak kalah atau mirip dengan jepretan kamera iPhone.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: