Iklan dempo dalam berita

Hilal di Provinsi Bengkulu Tidak Terlihat

Hilal di Provinsi Bengkulu Tidak Terlihat

Rukyatul kamis sore di Bengkulu, hilal tidak terlihat--

BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM - Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Provinsi Bengkulu menggelar rukyatul hilal penetapan 1 syawal 1444 Hijriah. Hadir Asisten I Setda Provinsi Bengkulu, Khairil Anwar, akademisi dan ormas islam di Bengkulu.

 

Rukyatul hilal 1 Syawal ini digelar di mess pemda Kamis sore (20/4). Berdasarkan hasil pengamatan hilal Bengkulu tidak terlihat karena cuaca mendung.

 

Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu, Muhammad Abdu mengatakan bahwa penyebab hilal tidak terlihat di Provinsi Bengkulu karena tertutup awan yang tebal.

 

BACA JUGA:Tiang Listrik Roboh di Tebing Penago, Arus Lalu Lintas Macet dan Listrik Wilayah Talo Padam

"Berdasarkan hasil rukyatul hilal awal syawal di Provinsi Bengkulu tidak terlihat karena tertutup awan yang tebal dan hasil ini akan kita laporkan ke pusat," kata M. Abdu usai melihat hilal Kamis sore (20/4).

 

Ia menyebutkan pemantauan dengan menggunakan teleskop hilal saat Matahari terbenam yaitu pukul 18.10 WIB hingga bulan terbenam pada 18.20 WIB dan pemantauan tersebut dilakukan selama 11 menit.

 

Berdasarkan data dari Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) di Bengkulu bisa terlihat hilal setinggi 1 derajat 89 menit 52 detik. 

 

BACA JUGA:Sholat Id, Pemkab Seluma Tetap Tunggu Hasil Sidang Isbat Pemerintah Pusat 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: