Kawasaki Ninja e-1, Motor Sport Listrik Tanpa Kopling, Sporty dan Cocok untuk Rutinitas Harian
Spesifikasi Kawasaki Ninja e-1--
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Kawasaki Ninja e-1, motor sport listrik tanpa kopling, sporty dan cocok untuk rutinitas harian.
Perkembangan industri otomotif dunia semakin terfokus pada kendaraan listrik yang efisien dan ramah lingkungan.
Sebagai pionir dalam inovasi kendaraan, Kawasaki belum lama ini menggebrak dengan peluncuran motor listrik terkini mereka melalui motor listrik Kawasaki Ninja e-1.
BACA JUGA:8 Rekomendasi Motor Listrik Murah 2024, Jarak Tempuh Tembus hingga 80 Km
Kawasaki menjadi pabrikan Jepang pertama yang meluncurkan motor listrik di Indonesia. Tak cuma satu, PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) langsung merilis dua model motor listrik sekaligus. Salah satu motor listrik yang diluncurkan itu Kawasaki adalah Ninja e-1.
Kawasaki Ninja e-1 sendiri sebelumnya sudah mengaspal di AS dan Eropa, motor ini juga sempat mejeng di Japan Mobility Show beberapa tahun lalu tepatnya 2023. Soal detail spesifikasi dan harga lengkapnya simak ulasan artikel ini sampai akhir.
BACA JUGA:12 Motor Listrik Terbaik di Ajang IIMS 2024, Ini Primadonanya
Spesifikasi Ninja e-1
A. Power
1. Rated Output: 5.0 kW (6.8 PS) / 2,800 rpm
2. Max Output: 9.0 kW (12 PS) / 2,600 - 4,000 rpm
3. Torsi Maksimum: 40.5 Nm (4.1 kgƒm) / 0 - 1,600 rpm
4. Motor: Air-cooled, interior permanent magnet synchronous motor
5. Mode Riding: ROAD / ECO
6. Kecepatan Maksimum per Mode: 88 km/h / 64 km/h
7. Kecepatan Maksimum per Mode (with e-boost): 105 km/h / 75 km/h
8. Baterai: Lithium-ion battery pack x2
9. Voltage/Kapasitas Baterai: 50.4 V / 30 Ah x2
10. Pengisian Baterai: 3.7 h x2
11. Primary Reduction Ratio: 3.211 (61/69)
12. Final Reduction Ratio: 3.867 (58/15)
B. Performa
-
Suspensi Depan: 41 mm telescopic fork
-
Suspensi Belakang: Bottom-link Uni Trak, gas-charged shock with adjustable spring preload
-
Rem Depan: 290 mm disc
-
Rem Belakang: 220 mm disc
-
Roda Depan: 100/80-17M/C 52S
-
Roda Belakang: 130/70-17M/C 62S
-
Panjang x Lebar x Tinggi: 1,980 x 690 x 1,105 mm
BACA JUGA:Syarat dan Cara Daftar Subsidi Motor Listrik Secara Online Tahun 2024
Selain memiliki sejumlah spesifikasi seperti yang disebut diatas, Ninja E1 juga memiliki fitur-fitur menarik lainya:
1. Desain Sporty
Begitu mendengar sepeda motor listrik, yang terbayang di benak banyak orang adalah motor bebek atau jenis motor lainnya, yang pasti bukan motor sport.
Inilah sebabnya kenapa penggemar motor sport kurang tertarik menggunakan motor listrik.
Sekarang Kawasaki hadir menawarkan motor listrik yang ramah lingkungan dengan desain sporty.
Motor ini mempunyai desain yang khas banget ala motor Kawasaki yang gagah, besar, dan kokoh.
Dominan berwarna hitam di bagian bawahnya, sementara di bagian atasnya ada perpaduan warna abu-abu muda dan hijau. Pasti banyak yang nggak mengira kalau ini adalah motor listrik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: