Iklan RBTV Dalam Berita

11 Tempat Wisata Terpopuler di Jawa Tengah dengan Pesona Budaya dan Alam yang Memikat

11 Tempat Wisata Terpopuler di Jawa Tengah dengan Pesona Budaya dan Alam yang Memikat

Wisata populer di Jawa Tengah--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – 11 tempat wisata terpopuler di Jawa Tengah dengan pesona budaya dan alam yang memikat.

Jawa Tengah, dengan kekayaan budaya dan keindahan alamnya, merupakan salah satu provinsi yang wajib dikunjungi di Indonesia.

Dari situs bersejarah yang megah hingga pemandangan alam yang menakjubkan, setiap sudutnya menyimpan cerita dan keajaiban tersendiri.

BACA JUGA:11 Tempat Wisata Terpopuler di Jawa Barat, Cocok Dikujungi Bersama Teman, Pasangan dan Keluarga

Bagi para kalian yang ingin menjelajahi destinasi menarik, berikut adalah 12 tempat wisata terpopuler di Jawa Tengah yang siap memikat hati dan memanjakan mata:

1. Candi Borobudur

Dikutip dari laman resmi detik.com Candi Borobudur adalah salah satu situs warisan dunia UNESCO yang paling terkenal di Indonesia. Terletak di Borobudur, Magelang, candi ini adalah peninggalan Buddha terbesar dan terindah di dunia. 

Selain menjelajahi candi yang megah, pengunjung juga bisa menikmati pemandangan matahari terbit yang menakjubkan dari puncak candi, menciptakan pengalaman spiritual yang mendalam.

BACA JUGA:10 Rekomendasi Tempat Wisata Terpopuler di Jawa Timur, Destinasi yang Wajib Kunjungi

2. Candi Prambanan

Candi Prambanan merupakan candi Hindu terbesar di Indonesia dan juga merupakan warisan dunia UNESCO. Dibangun pada abad ke-9, candi ini terkenal dengan arsitektur yang megah dan detail relief yang indah. 

Terletak tidak jauh dari Yogyakarta, pengunjung dapat menikmati pertunjukan Ramayana yang dipentaskan di malam hari di dekat candi. 

Suasana magis di malam hari ditambah dengan keindahan candi yang diterangi lampu membuat pengalaman ini sangat istimewa.

BACA JUGA:5 Tempat Wisata Terpopuler di Sumatera Barat 2024 yang Wajib Dikunjungi Saat Liburan

3. Dataran Tinggi Dieng

Dataran Tinggi Dieng adalah kawasan yang terkenal dengan pemandangan alamnya yang menakjubkan. Terletak di Bakal Buntu, Banjarnegara, Dieng dikenal dengan kawah, telaga, dan kebun sayur yang subur. 

Salah satu daya tarik utama adalah Telaga Warna yang memiliki air berwarna-warni yang berubah sesuai dengan cuaca. Aktivitas hiking dan camping juga populer di sini, membuat Dieng menjadi destinasi yang sempurna bagi pencinta alam.

BACA JUGA:12 Tempat Wisata Terpopuler di Sumatera Utara 2024, Sugukan Pesona Keindahan Terbaik

4. Gunung Sikunir

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: