Apa saja Bansos yang Disalurkan Tahun 2025? Segini Jumlahnya dan Cara Cek Nama Penerima
Daftar bansos tahun 2025 dan jumlah yang diterima KPM--
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Apa saja bansos yang disalurkan tahun 2025? Begini cara pastikan Anda masih terima bansos atau tidak.
Bantuan sosial yang disalurkan pemerintah kepada masyarakat kurang mampu selama ini sangat dirasakan manfaatnya. Karenanya, para penerima berharap berbagai bantuan sosial ini kembali disalurkan tahun depan.
Namun tidak sedikit penerima bansos yang khawatir, dengan pergantian presiden apakah bansos kembali akan disalurkan tahun 2025?
BACA JUGA:Bansos PKH Tahun 2025, Penerima Tahun Ini Belum Tentu Dapat Tahun Depan, Ini Cara Daftarnya
Pertanyaan masyarakat khususnya para penerima bansos ini sudah terjawab. Pemerintahan Presiden Prabowo kembali akan menyalurkan bantuan tersebut.
Kepastian ini disampaikan Menteri Keuangan, Sri Mulyani saat membahas Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) tahun 2025.
Penyaluran bansos yang akan terus dilakukan meliputi pendidikan, kesehatan dan ketahanan pangan. Dalam anggarannya, pemerintah mengalokasikan Rp504,7 triliun untuk bansos.
Berikut daftar bantuan sosial yang akan kembali disalurkan pemerintah tahun 2025 nanti.
BACA JUGA:5 Dampak Serius Silent Treatment dalam Hubungan, Nomor Dua Jarang Disadari
Daftar Bansos yang Tetap Cair Tahun 2025
Program Keluarga Harapan (PKH)
Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)
Program Indonesia Pintar (PIP)
Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIPK)
Perlinsos yang terintegrasi dengan Kartu Kesejahteraan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: