Honda XRE 190 2025 Meluncur, Motor Adventure dengan Desain Modern, Segini Harganya
Honda XRE 190 2025--
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Honda XRE 190 2025 meluncur, motor adventure dengan desain modern, segini harganya.
Di pasar otomotif yang semakin kompetitif, peluncuran motor baru selalu menjadi momen yang dinantikan oleh penggemar sepeda motor.
Salah satu yang terbaru adalah Honda XRE 190 model year 2025, yang resmi diluncurkan di Brasil.
BACA JUGA:Jenis Hot Wheels yang Paling Populer, Tertarik Jadi Reseller? Begini Caranya
Dengan fokus pada segmen adventure ringan, motor ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan pengendara yang mencari kombinasi antara performa, kepraktisan, dan keamanan.
Sejak pertama kali mengaspal pada tahun 2016, Honda XRE 190 telah mengalami berbagai pembaruan yang signifikan, dan versi terbaru ini melanjutkan tradisi tersebut dengan membawa beragam fitur baru yang menarik.
Honda XRE 190 ditawarkan dalam dua varian untuk pasar Brasil, yaitu Adventure dan Standard. Masing-masing varian ini ditujukan untuk memenuhi preferensi dan kebutuhan pengendara yang berbeda.
BACA JUGA:Jenis Hot Wheels yang Paling Populer, Tertarik Jadi Reseller? Begini Caranya
Melansir dari laman resmi harapanrakyat.com harga, Honda XRE 190 dibanderol mulai dari 22.006 hingga 22.496 Real Brasil, yang setara dengan Rp 61,2 jutaan hingga Rp 62,6 jutaan.
Harga yang kompetitif ini membuatnya menjadi pilihan menarik bagi mereka yang mencari motor adventure ringan dengan fitur-fitur lengkap dan performa yang dapat diandalkan.
BACA JUGA:Beredar Rumor Uang Pecahan Rp 10 Ribu Keluaran Tahun 2005 Sudah Tidak Laku, Fakta Atau Hoax?
Desain yang Menawan dan Modern
Salah satu aspek paling mencolok dari Honda XRE 190 2025 adalah pembaruan desainnya. Motor ini kini hadir dengan desain headlamp yang lebih modern, yang diintegrasikan dengan shroud yang seirama dengan lini adventure Honda lainnya seperti Sahara 300 dan XR 300 L Tornado.
Desain yang dinamis dan agresif ini memberi kesan tangguh dan siap menjelajahi medan berat.
Bagian tank lid juga mendapatkan penyegaran, terlihat lebih kekinian dan fungsional. Selain itu, bodi samping dan area buritan juga telah dirombak untuk memberikan tampilan yang lebih sporty.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: