10 Titik Lokasi Operasi Zebra Candi Oktober 2024 di Pekalongan, Hati-hati Kena Sanksi Jika Melanggar
Prediksi titik lokasi operasi zebra candi 2024 di Pekalongan--
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Operasi Zebra Candi Oktober 2024 di Pekalongan telah digelar sejak tanggal 14 Oktober 2024 kemaren dan 10 titik lokasi ini akan menjadi lokasi razia yang dilakukan personel Satlantas Polres Pekalongan.
BACA JUGA:Nyaris, Pohon Cemara Setinggi 5 Meter Depan Kantor Dinas PMD Provinsi Bengkulu Roboh
Polres Pekalongan Kota menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Candi 2024 di halaman mapolres setempat, Senin 14 Oktober 2024.
Apel tersebut digelar sebagai bentuk kesiapan Polres bersama instansi terkait lainnya dalam melaksanakan Operasi Zebra Candi 2024 yang berlangsung hingga 27 Oktober 2024.
BACA JUGA:Sosok Dyah Roro Esti Widya Putri, Calon Wakil Menteri Pilihan Prabowo, Segini Harta Kekayaannya
Turut hadir dalam apel ini, jajaran Forkopimda Kota Pekalongan. Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Candi 2024 di halaman Mapolres Pekalongan Kota ini dipimpin langsung Kapolres AKBP. Prayudha Widiatmoko.
Operasi ini sendiri digelar Polda Jateng dan seluruh Polres jajaran se-Jawa Tengah. Adapun tema yang diusung adalah "Melalui Operasi Zebra Candi 2024 dalam rangka mendukung suksesnya pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih serta mengajak masyarakat untuk tertib berlalu lintas demi terwujudnya kamseltibcarlantas yang aman dan nyaman".
BACA JUGA:Sayang Dilewatkan, Ini 4 Fenomena Langit di Bulan Oktober 2024, Salah Satunya Terjadi di Malam Ini
Dalam amanatnya, Kapolres membacakan amanat tertulis dari Kapolda Jateng Irjen Pol Ribut Hari Wibowo.
Kapolda menegaskan bahwa operasi ini bertujuan untuk mengatasi berbagai persoalan lalu lintas yang semakin kompleks, serta mewujudkan keamanan dan ketertiban lalu lintas di wilayah Jawa Tengah.
Menurutnya, mengatasi permasalahan di bidang lalu lintas adalah tugas yang tidak mudah. "Namun dengan sinergi bersama berbagai pihak, kami optimis dapat mengurangi pelanggaran lalu lintas dan kecelakaan," katanya.
BACA JUGA:Waspada! Pelaku Begal Payudara Beraksi Pakai Jaket Ojol, Ibu-ibu Bawa Stroller Bayi Jadi Korban
Titik Lokasi Operasi Zebra di Pekalongan Kota 2024
Operasi Zebra Candi di Pekalongan Kota pada Oktober 2024 diberlakukan beberapa titik lokasi yakni:
1. Jalan Tegar Beriman
2. Jalan Pajajaran
3. Jalan Ujungberung
4. Area sekitar Polsek Cicendo
5. Jalan Soekarno Hatta
6. Bunderan Cibiru
7. Jembatan Viaduct
8. Jalan Gedebage
9. Jalan AH Nasution
10. Jalan Pahlawan
BACA JUGA:Seorang Pria Lolos dari Maut saat Bus Hantam Dua Sepeda Motor, Netizen: Telat Sedetik Aja, Kelar
Dalam Operasi Zebra Candi 2024 di Pekalongan Kota, ada beberapa jenis pelanggaran yang menjadi fokus penindakan.
Berikut adalah beberapa di antaranya:
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: