Iklan RBTV Dalam Berita

10 Tempat Sarapan Pagi di Semarang, Terkenal Rasanya Enak

10 Tempat Sarapan Pagi di Semarang, Terkenal Rasanya Enak

Sarapan Pagi di Semarang--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Rekomendasi tempat sarapan di semarang, enak dan tentunya bikin nagih.

Semarang, sebuah kota yang terletak di pesisir utara Pulau Jawa, bukan hanya terkenal dengan kekayaan sejarah dan budayanya, tetapi juga dikenal sebagai surga kuliner.

BACA JUGA:8 Rekomendasi Kuliner Vegetarian di Medan, Bisa untuk Keluarga dan Rombongan

Diantara banyak hal yang menarik di kota ini, sarapan pagi menjadi salah satu kegiatan yang paling dinanti oleh banyak orang. Mulai dari hidangan tradisional hingga menu yang lebih modern, Semarang memiliki beragam pilihan sarapan yang dapat memanjakan lidah setiap orang yang berkunjung.

Sarapan pagi di Semarang tidak hanya sekadar mengisi perut, tetapi juga menawarkan pengalaman kuliner yang memukau dengan berbagai cita rasa khas yang sulit ditemukan di tempat lain.

BACA JUGA:10 Rekomendasi Sarapan Pagi di Bandung, Enaknya Bikin Nagih

Tempat Sarapan Pagi di Semarang

Jika kamu sedang berada di Semarang dan bingung memilih sarapan yang lezat, berikut ini adalah beberapa rekomendasi tempat sarapan paling enak dan terlaris yang wajib kamu coba:

1. Bubur Ayam Pak Brewok

Salah satu pilihan sarapan yang paling populer di Semarang adalah Bubur Ayam Pak Brewok. Dilansir dari laman resmi traveloka.com di Bubur Ayam Pak Brewok, setiap mangkuk bubur disajikan dengan berbagai topping yang melimpah, seperti ayam suwir yang lembut, cakwe yang renyah, daun bawang, kecap asin, dan sambal pedas yang menggugah selera.

Tidak hanya bubur ayam, kamu juga bisa menambahkan sate telur puyuh, sate usus, atau pilihan sate lainnya sebagai pelengkap. Nikmati hidangan ini di pagi hari untuk memulai aktivitasmu dengan penuh semangat!

Alamat: Jl. Ngesrep Tim. V No. 58A, Sumurboto, Kec. Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah.

BACA JUGA:Dicari Pria yang Ikat Leher Kucing dengan Tali dan Seret Sambil Berjalan, Imbalan Rp 10 Juta

2. Nasi Ayam Kemuning Mbak Jum

Jika kamu lebih menyukai nasi sebagai menu sarapan, Nasi Ayam Kemuning Mbak Jum adalah pilihan yang tepat. Di sini, sepiring nasi hangat disajikan dengan ayam opor yang gurih, telur pindang, sambal goreng, serta krecek yang renyah.

Selain itu, kamu juga bisa memilih lontong opor sebagai pengganti nasi. Untuk melengkapi hidangan, tersedia berbagai sate seperti sate telur puyuh, sate ati, dan sate usus.

Alamat: Jl. Anjasmoro Raya No. 31-131, Karangayu, Kec. Semarang Barat, Kota Semarang, Jawa Tengah.

3. Nasi Pindang Kudus & Soto Gajah Mada

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: