Mega Hangestri Dirumorkan Segera Cabut dari Red Sparks, Ini Klub yang Dihubungkan dengan Megatron
Rumor kepindahan Mega Hangestri di V League tahun depan--
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Mega Hangestri menjadi idola pecinta voli di Korea Selatan. Di tahun keduanya berlaga bersama Red Sparks di V League, Mega mampu menampilkan permainan yang apik.
Bahkan sekarang, Mega berada di deretan nama top skor. Dengan pencapaiannya itu, Mega benar-benar menjadi bintang di Korea Selatan.
Seiring dengan penampilan itu, Mega terus menjadi sorotan dan buah bibir para pecinta voli Korea Selatan.
BACA JUGA:3 Program Mudik Gratis Nataru 2024, Tersedia 38.772 Kuota
Penampilan yang sangar di lapangan ditambah lagi sikap Mega yang selalu bersahaja, membuat para penggemar semakin jatuh cinta kepadanya. Rekan-rekan satu timnya juga begitu besar memberikan perhatian kepada Mega.
Mereka sadar, Mega telah menjadi bagian penting dari Red Sparks. Mereka mau Mega terus mendulang point agar Red Sparks bisa terus bersaing di papan atas.
BACA JUGA:1 Liter Tembus 75 KM, Skuter Matic Terbaru Ini Kalahkan Honda Beat
Lantaran telah menjadi sorotan banyak pihak, berbagai hal tentang Mega juga tidak luput dari pembahasan. Baik penampilannya di lapangan maupun di luar lapangan.
Terbaru, beredar rumor yang membicarakan masa depan Mega di V League. Banyak klub yang diam-diam menginginkan Mega berada di tim mereka. Namun sebaliknya, pelatih Red Sparks Ko Hee-Jin sudah terlalu mengandalkan Mega. Tidak hanya itu, para fans Red Sparks juga berharap Mega terus bersama mereka.
Rumor terbaru menyebutkan jika nama Mega Hangestri dikait-kaitkan dengan klub Hyundai Hillstate, juara bertahan V League.
Kabar ini berhembus setelah kamera menangkap Mega begitu akrab dengan para pemain Hyundai Hillstate.
BACA JUGA:Rincian Dana Desa di Kabupaten Hulu Sungai Tengah Tahun 2025, Cek Anggaran Desamu di Sini
Sebut saja bagaimana keakraban Mega dengan Moma bintang Hyundai. Walaupun keduanya menjadi musuh di lapangan, namun Mega dan Moma terlihat begitu akrab di luar pertandingan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: