Realme 14x 5G Dijadwalkan Beredar 18 Desember, Berikut Bocoran Spesifikasinya
Harga dan fitur unggulan Hp Realme 14x 5G--
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Realme resmi mengonfirmasi peluncuran dari smartphone unggulannya, Realme 14x 4G pada 18 Desember 2024.
Realme 14x 5G diklaim akan menjadi “HP 5G Killer” dengan membawa berbagai spesifikasi menarik dengan harga terjangkau.
Bocoran yang beredar mengungkapkan jika Realme 14x 5G akan membawa kamera utama beresolusi 50 MP dan sudah dilengkapi dengan teknologi kecerdasan buatan (AI).
BACA JUGA:Rincian Dana Desa Kabupaten Buol 2025, Ada 8 Desa yang Terima Kucuran DD Rp 1 Miliar
Ini menjadikannya semakin canggih dan menarik untuk dimiliki.
Realme 14x 5G akan tersedia dalam pilihan warna Black, Red dan Yellow.
Untuk harganya, smartphone ini diprediksi akan dibanderol dengan harga 15 ribu rupee atau sekitar Rp. 2,8 juta.
BACA JUGA:Rincian Dana Desa Kabupaten Tolitoli 2025, Tak Banyak yang Terima Rp 1 Miliar
Meskipun harganya terjangkau, namun Realme sudah melengkapinya dengan sertifikasi IP68 dan IP69 yang menjadikannya memiliki ketahanan terhadap debu dan percikan air.
Pada sektor daya, Realme 14x 5G akan memiliki baterai berkapasitas 6000 mAh.
BACA JUGA:Bagi Anda yang Mengajukan Kredit KUR, Begini Caranya Mengecek Status Pengajuan Pinjaman
Dukungan kapasitas baterai yang besar ini cukup untuk menemani penggunanya beraktivitas seharian dan diklaim dapat bertahan hingga 2 hari dalam pemakaian normal.
Untuk layar, Realme akan menyematkannya dengan layar IPS LCD berukuran 6,67 inci.
Layar ini diketahui mampu menghasilkan kecepatan refresh rate mencapai 120 Hz sehingga memiliki tampilan layar yang responsif.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: