Lulus Sertifikasi 3C, Xiaomi 15 Ultra Diprediksi Meluncur Lebih Cepat
Fitur unggulan dan spesifikasi Xiaomi 15 Ultra--
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Baru-baru ini Xiaomi 15 Ultra dikabarkan telah mendapat persetujuan dari sertifikasi 3C Tiongkok.
Ini menjadi suatu pertanda jika perangkat ini mungkin akan diluncurkan lebih cepat dari jadwalnya.
Xiaomi 15 Ultra dijadwalkan akan diluncurkan pada Januari 2025.
Di lain sisi, seorang eksekutif Xiaomi membantah rumor tersebut dan mengungkapkan jika Xiaomi 15 Ultra akan meluncur pada Februari 2025 mengikuti Xiaomi 14 Ultra yang memulai debutnya pada Februari tahun lalu.
BACA JUGA:Diskon Xiaomi Akhir Tahun 2024, Saat Tepat untuk Belanja Gadget Impian Anda
Menurut Digital Chat Station (DCS), Xiaomi 15 Ultra akan diumumkan pada akhir Februari.
Jika ini benar, maka perangkat ini akan diperkenalkan pada event Mobile World Congress (MWC) 2025 di Barcelona, Spanyol.
Mengenai spesifikasinya, Xiaomi 15 Ultra dikabarkan akan dilengkapi dengan layer AMOLED berukuran 6,73 inci dan memiliki desain micro-quad-curve.
Layar ini menawarkan resolusi 2K, kecepatan refresh rate mencapai 120 Hz dan didukung dengan sensor sidik jari ultrasonik di dalam layar.
BACA JUGA:Xiaomi Rilis Redmi Note 14 Series ke Indonesia, Seperti Apa Ketangguhannya?
Selain itu, Xiaomi 15 Ultra akan berjalan pada sistem operasi Android 15 yang didukung dengan tampilan antarmuka (UI) HyperOS 2.
Untuk performanya, Xiaomi 15 Ultra akan ditenagai dengan chipset Snapdragon 8 Elite, serta didukung dengan kapasitas baterai 6000 mAh yang ditunjang fitur pengisian daya cepat kabel 100W dan 50W nirkabel.
Chipset ini akan dipasangkan dengan RAM LPDDR5x hingga 16 GB dan kapasitas penyimpanan UFS 4.0 hingga 1 TB.
Pada bagian optik, Xiaomi 15 Ultra akan dilengkapi dengan kamera depan 32 MP.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: