Simak, Syarat dan Cara Mengurus Surat Keterangan Sehat Jasmani dan Rohani
Syarat dan cara mengurus surat keterangan sehat jasmani dan rohani--ist
Sebetulnya, tidak ada patokan tentang masa berlaku surat keterangan sehat. Hal ini bergantung pada kebijakan masing-masing klinik, puskesmas, maupun rumah sakit. Namun, biasanya surat keterangan sehat berlaku selama 1–2 minggu sejak diterbitkan.
Jadi, jika setelah jangka waktu tersebut kamu masih membutuhkan dokumen keterangan sehat, sahabat Camkoha perlu kembali melakukan pemeriksaan medis.
Lantas, bagaimana cara mendapatkan surat keterangan sehat? Adakah syarat lain yang harus dipenuhi selain dokumen yang telah disebutkan di atas? Berikut ulasannya.
BACA JUGA:Ada Seribu Durian Gratis Di Rejang Lebong, Catat Tanggalnya
â Langkah dan Syarat Membuat Surat Keterangan Sehat
Seperti yang sudah disebutkan, cara membuat surat keterangan sehat bisa dilakukan di klinik, puskesmas, atau rumah sakit terdekat.
Untuk syarat-syaratnya, setiap fasilitas kesehatan biasanya menetapkan kebijakan yang sama untuk pasien, yaitu KTP, pas foto, dan kartu BPJS (jika ada).
Di samping itu, sahabat Camkoha juga perlu menyiapkan uang untuk biaya surat keterangan sehat. Umumnya biaya administrasi untuk membuat surat keterangan sehat antara Rp 10.000 sampai Rp 50.000, tergantung kebijakan fasilitas kesehatan.
Langkah Pembuatan Surat Keterangan Sehat
Surat Keterangan Sehat Puskesmas
Siapkan syarat membuat surat keterangan sehat di puskesmas. Datangi puskesmas terdekat dalam kondisi sehat dengan membawa seluruh syarat tersebut. Kemudian, ikuti langkah-langkah berikut:
1. Setelah sampai di puskesmas, datangi meja administrasi untuk daftar dan mendapatkan nomor antrean. Di sini, sahabat Camkoha juga bisa sekaligus menanyakan prosedur cara mendapatkan surat keterangan sehat di puskesmas kepada petugas.
2. Tunggu sampai nomor antrean kamu dipanggil. Setelah itu, akan diarahkan ke ruang pemeriksaan.
3. Dokter akan memeriksa kesehatan sahabat Camkoha, mulai dari tinggi badan, berat badan, tekanan darah, kondisi telinga dan mata, hingga golongan darah.
4. Dokter akan menulis surat keterangan sehat puskesmas dan memberi tanda tangan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: