8 Ciri Wajah Pembawa Keberuntungan Menurut Primbon Jawa

Primbon Jawa bisa meramal bentuk wajah orang yang beruntung atau murah rezeki--
NASIONAL, RBTVDISWAY.ID – Primbon Jawa dikenal salah satu kitab jawa yang bisa meramalkan banyak hal. Termasuk diantaranya meramal keberuntungan seseorang.
Di dalam Primbon Jawa ternyata bentuk wajah seseorang juga bisa meramalkan apakah orang itu pembawa keberuntungan atau tidak. Keberuntungan dalam konteks ini merupakan rezeki.
Anda bisa membandingkan penjelasan berikut ini dengan bentuk wajah Anda untuk meramalkan apakah Anda termasuk orang yang beruntung atau tidak.
Berikut 8 bentuk wajah yang menurut Primbon Jawa pembawa keberuntungan atau membawa rezeki.
BACA JUGA:Tabel Angsuran NON KUR 2025, Pinjaman di BSI Rp 75 Juta Tenor 12-60 Bulan, Berapa Cicilannya?
1. Tanda Pertama: Bentuk Wajah Simetris
Menurut Primbon Jawa, tanda pertama untuk mengetahui bentuk wajah seseorang yang bisa membawa hoki, rezeki, dan energi positif dapat terlihat dari bentuk wajah yang simetris atau seimbang.
Jika kamu atau seseorang memiliki bentuk wajah simetris, maka hoki, rezeki, dan energi positif yang akan diperolehnya sangatlah besar.
Sedangkan, jika seseorang memiliki bentuk wajah yang kurang simetris, maka hoki, rezeki, dan energi positif yang akan diperolehnya cenderung kurang bagus atau bisa dikatakan seret.
2. Tanda Kedua: Alis yang Tebal di Wajah
Menurut Primbon Jawa, tanda kedua untuk mengetahui seseorang merupakan pembawa hoki, rezeki, dan energi positif dapat terlihat dari alisnya yang tebal di wajah.
Bahkan, semakin tebal alis yang ada di wajah seseorang tersebut, maka energi positif akan terlihat semakin besar, sehingga mudah memperoleh hoki serta rezeki.
Berdasarkan kitab Primbon Jawa kuno, alis yang tebal di wajah seseorang sangat mempengaruhi karakter atau sifat dari orang tersebut.
Biasanya, seseorang yang memiliki alis tebal merupakan tipe pekerja keras dengan kepercayaan diri yang tinggi dan termasuk individu yang aktif.
Maka tidak heran jika seseorang yang memiliki alis tebal di wajah, ia cenderung dapat kuat bekerja di bawah tekanan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: