Berencana Beli Mobil Toyota New Rush 2025? Cek Harga dan Simulasi Kredit di Sini

Toyota New Rush --
NASIONAL, RBTVDISWAY.ID – Mau punya mobil Toyota New Rush 2025? cek harga dan simulasi kreditnya di sini.
Toyota New Rush 2025 bisa jadi pilihan tepat buat kamu yang cari Sport Utility Vehicle (SUV) tangguh dengan tampilan modern dan fitur kekinian.
BACA JUGA:Simulasi Pinjaman KUR Mikro BSI 2025, Tiap Bulan Cukup Bayar Segini
Toyota New Rush merupakan mobil SUV 7-seater yang diproduksi oleh Toyota. Mobil ini memiliki desain sporty dan gagah.
Mobil ini cocok buat keluarga atau yang doyan petualangan karena desainnya sporty dan performanya andal.
Nah, kalau kamu kepikiran buat beli Toyota New Rush 2025 dengan sistem kredit, yuk cek dulu harga dan simulasi cicilannya biar makin mantap sebelum beli!
Nah kalau kamu kepikiran dan tertarik untuk membeli mobil Toyota New Rush ini.
BACA JUGA:Ini Posisi Lowongan Kerja di PT Pelni Februari 2025, Cek Syarat dan Cara Daftarnya
Harga Toyota New Rush 2025 Terbaru
Berdasarkan informasi dari Auto2000, berikut adalah harga On The Road (OTR) untuk wilayah Jakarta per Januari 2025:
- Toyota Rush 1.5 G M/T – Rp288.100.000
- Toyota Rush 1.5 G A/T – Rp299.200.000
- Toyota Rush 1.5 GR-S M/T – Rp303.700.000
- Toyota Rush 1.5 GR-S A/T – Rp314.600.000
Harga ini bisa berbeda tergantung pada lokasi dealer dan kebijakan masing-masing daerah. Kalau mau cek harga lebih detail atau cari promo menarik, langsung aja kunjungi situs resmi Auto2000 atau datang ke dealer Toyota terdekat.
BACA JUGA:Total Pendaftar 1.988 Orang, Ini Jumlah Sementara Pendaftar PPPK Tahap 2 yang TMS di Bengkulu Utara
Simulasi Kredit Toyota New Rush 2025
Buat kamu yang pengin beli Toyota Rush 1.5 G M/T dengan harga Rp288.100.000, berikut simulasi cicilan berdasarkan tenor yang tersedia:
Tenor 1 Tahun
- DP (20%): Rp57.620.000
- Cicilan per bulan: Rp20.000.000
Tenor 3 Tahun
- DP (20%): Rp57.620.000
- Cicilan per bulan: Rp7.500.000
Tenor 5 Tahun
- DP (20%): Rp57.620.000
- Cicilan per bulan: Rp5.000.000
BACA JUGA:Simulasi Pinjaman KTA Bank Mandiri 2025, Pinjam Rp 500 Juta, Segini Bulanannya
Perlu diingat, simulasi ini masih bersifat perkiraan dan bisa berubah tergantung kebijakan leasing, suku bunga yang berlaku, serta promo yang sedang berjalan.
Jadi, sebelum mengajukan kredit, pastikan untuk konsultasi langsung ke dealer Toyota atau lembaga pembiayaan resmi seperti Toyota Astra Finance.
BACA JUGA:2 Cara Pinjam Uang di BCA, Solusi Keuangan Aman dan Cepat
Tips Sebelum Mengajukan Kredit Mobil
Biar proses kredit berjalan lancar dan nggak memberatkan keuangan, ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan:
1. Cek Kondisi Keuangan
Pastikan cicilan mobil nggak lebih dari 30% dari penghasilan bulanan supaya keuangan tetap sehat dan nggak terlalu terbebani.
2. Pilih Tenor yang Sesuai
Kalau mau cicilan ringan, pilih tenor lebih panjang. Tapi ingat, semakin lama tenor, makin besar total bunga yang harus dibayar.
BACA JUGA:2 Cara Pinjam Uang di BCA, Solusi Keuangan Aman dan Cepat
3. Siapkan Dokumen yang Dibutuhkan
Bisanya, pengajuan kredit butuh dokumen seperti KTP, NPWP, slip gaji, dan rekening koran. Pastikan semua dokumen lengkap biar prosesnya cepat.
4. Jangan Lupa Asuransi
Mobil baru wajib dilindungi asuransi biar aman dari risiko seperti kecelakaan atau kehilangan. Cek paket asuransi yang ditawarkan oleh dealer atau leasing.
BACA JUGA:Pinjaman KUR BSI 2025, Ini Tabel Angsuran Rp 10-150 Juta
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: