Iklan RBTV Dalam Berita

MSI TITAN 18 Pro Ryzen Edition, Hadirkan Performa Kelas Atas dan Layar Lebar

MSI TITAN 18 Pro Ryzen Edition, Hadirkan Performa Kelas Atas dan Layar Lebar

Harga dan spesifikasi layar laptop MSI TITAN 18 Pro Ryzen Edition--

NASIONAL, RBTVDISWAY.ID - MSI TITAN 18 Pro Ryzen Edition pertama kali diperkenalkan pada Januari 2024 lalu.

Ini merupakan laptop canggih yang dibekali dengan performa kelas atas dan layar lebar yang menjadi pilihan sempurna untuk mendukung berbagai aktivitas penggunanya.

Kemampuannya ini berkat dukungan prosesor AMD Ryzen 9 7945HX3D yang bertenaga dan layar Mini-LED berukuran 18 inci yang mampu menampilkan tampilan visual berkelas.

Untuk lebih lengkapnya, berikut ulasan MSI TITAN 18 Pro Ryzen Edition.

BACA JUGA:MSI Prestige 16 AI Vs Lenovo ThinkPad X9 Aura, Duel Laptop dengan Beragam Keunggulan

Performa 

MSI TITAN 18 Pro Ryzen Edition punya performa kelas atas yang mampu menjalankan berbagai tugas berat dengan lancar.

MSI melengkapinya dengan prosesor AMD Ryzen 9 7945HX3D.

Prosesor gahar ini didukung dengan RAM hingga 96 GB (DDR5 2 x 48 GB) dan kapasitas penyimpanan 4 TB.

Ini terdiri dari fitur 16-core yang didukung dengan 3D V-Cache (TDP 75W) dan dipasangkan dengan GPU VRAM RTX 4090 16 GB (TDP 175W) untuk tampilan visual yang mengesankan.

MSI TITAN 18 Pro Ryzen Edition menjadi laptop sempurna bagi konsumen yang menginginkan perangkat yang punya performa handal.

BACA JUGA:HP Omen 16 Max, Laptop Gaming Berkinerja Tinggi dengan Harga Terjangkau

Layar

Selain memiliki keunggulan performa, MSI TITAN 18 Pro Ryzen Edition juga didukung dengan layar yang mengesankan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: