Gubernur Helmi Buka Puasa Bersama Insan Pers Bengkulu, Sinergi Bantu Rakyat

Gubernur Bengkulu, Helmi Hasan--
BENGKULU, RBTV.DISWAY.ID - Gubernur Helmi buka puasa bersama insan pers Bengkulu, sinergi bantu rakyat. Kegaiatan ini digelar Kamis, (20/3).
Buka puasa bersama ini dengan insan media ini dihadiri langsung oleh General Manager RBTV Pihan Pino, Ketua PWI Provinsi Bengkulu sekaligus GM Rakyat Bengkulu Marsal Abadi, Zacky Antoni dan seluruh Kepala OPD Pemprov Bengkulu.
BACA JUGA: Di Kabupaten Seluma, Layanan BPJS Kesehatan Tetap Buka Selama Libur Lebaran 2025
Gubernur Bengkulu Helmi Hasan mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk silahturahmi merajut kasih antara Gubernur dan insan media di Bengkulu, karena banyak program pemerintah yang butuh disinergikan dengan awak media agar informasi tersebut bisa sampai ke seluruh lapisan masyarakat.
"Menjalin silahturahim, karena pemerintah provinsi tidak bisa berjalan aktif tanpa kawan-kawan media massa," ujar Gubernur Helmi Hasan.
BACA JUGA:Berkah Ramadan 2025, Kejari Kaur Bagikan Takjil dan Sembako di Pondok Pesantren
Dalam sambutannya, Gubernur juga telah memaparkan berbagai program yang telah berjalan dan mulai direalisasikan oleh Pemerintah Provinsi Bengkulu, yaitu :
- Pelayanan kesehatan gratis
- Penyerahan mobil ambulance
- Perbaikan drainase dan ilalang disepanjang jalan lintas
- Peluncuran loker merah putih.
BACA JUGA:DPD REI Bengkulu Usul Aturan RTRW Kota Bengkulu Diubah, Ini Alasannya
Gubernur ini kembali mengagendakan pertemuan dan silahturahmi lanjutan dengan awak media dan menjadi pertemuan rutin.
Selain itu, Gubernur juga mengajak para Bupati dan Wali Kota untuk ikut bergabung dan memastikan bisa bersinergi dengan media massa.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: