Iklan RBTV Dalam Berita

Berkah dari Danau Tes, Kerang dan Remis Menjadi Pundi Rupiah Warga

Berkah dari Danau Tes, Kerang dan Remis Menjadi Pundi Rupiah Warga

Kerang-kerang yang dijual ini merupakan hasil tangkapan warga dari Danau Tes--

LEBONG, RBTVDISWAY.ID - Luken adalah sebutan untuk remis, sedangkan kijing merupakan sebutan warga lokal Kabupaten Lebong untuk kerang jenis lokan.

Kerang-kerang yang dijual ini merupakan hasil tangkapan warga dari Danau Tes. 

BACA JUGA:Janji Pelindo, Kapal Perintis Bisa Berlayar ke Pulau Enggano Sore Ini, Gub Siapkan Langkah Tegas jika Batal

Di Kabupaten Lebong, untuk lokasi yang memiliki sumber kerang yang melimpah ada di Danau Tes, sehingga masyarakat Desa Kutai Donok yang berada di pinggiran sungai kerap memburu jenis kerang-kerang tersebut untuk dikonsumsi dan dijual. 

Depi, salah seorang penjual lokan di Desa Kutai Donok ini mengatakan, hasil tangkapan yang ia jual masih dalam keadaan segar harganya untuk remis Rp 15.000 per cupak dan untuk lokan Rp 25.000 per ember ukuran 5 liter. 

Selain kerang ia juga menjual olahan bambu muda yang sering disebut lemea yang merupakan makan khas Suku Rejang. Lemea memiliki aroma khas ini dijualnya dengan harga Rp 20.000 per toples.  

“Kita menjual kerang dan olahan bambu muda yang disebut lemea makanan khas Suku Rejang, hasil tangkapan kerang saya jual diharga 15 ribu per cupak dan untuk lokan 25 ribu per ember ukuran 5 liter. Sedangkan lemea 20 ribu per toples,” ujar Depi.

Reko Muhardi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: