Iklan RBTV Dalam Berita

Daftar Harga Logam Mulia Hari Ini, Antam Turun Segini

Daftar Harga Logam Mulia Hari Ini, Antam Turun Segini

Harga Logam Mulia Hari Ini--

NASIONAL, RBTVDISWAY.ID – Kabar baik bagi Anda yang ingin membeli emas, sebab harga logam mulia hari ini Senin, 14 April 2025 mengalami penurunan.

Harga logam mulia hari ini pastinya dicari-cari bagi banyak orang terutama para investor. Logam mulia adalah logam yang tahan korosi dan oksidasi, serta memiliki nilai tinggi. 

Contoh logam mulia adalah emas, perak, platina, palladium, iridium, osmium, rhodium, dan rutenium.

BACA JUGA:Tanpa Antre, Kini Perpanjang SIM Bisa Lewat HP, Begini Tutorialnya 

Harga emas Antam biasanya juga sesuai dengan yang tertera di laman resmi Logam Mulia PT Aneka Tambang Tbk atau Antam juga menjual beragam ukuran emas logam mulia lainnya. Mulai dari ukuran 0,5 gram sampai 1000 gram.

Serta, berbagai berbagai seri emas logam mulia batangan berbagai seri seperti Emas Batangan Gift Series, Emas Batangan Selamat Idul Fitri, Emas Batangan Imlek dan Emas Batangan Batik Seri III. 

Untuk harga emas Antam hari ini ukuran paling kecil mulai dari 0,5 gram turun dan saat ini dibanderol Rp 998.000.

Sedangkan untuk harga emas Antam ukuran 1 gram juga turun yakni Rp 1.896.000 (diluar pajak).

BACA JUGA:Cara Cicil Emas Antam di Pegadaian, Solusi Cerdas Miliki Emas 24 Karat

Mengapa emas begitu istimewa? Salah satunya karena sifatnya yang tidak mudah teroksidasi, memiliki ketahanan yang sangat tinggi dibandingkan logam lain seperti perak, tembaga, atau besi, serta kelangkaannya yang membuatnya memiliki nilai tinggi.

Tak hanya itu, nilai emas cenderung lebih stabil dibandingkan mata uang, menjadikannya instrumen investasi yang menjanjikan dalam jangka panjang.

BACA JUGA:Cara Cicil Emas Antam di Pegadaian, Solusi Cerdas Miliki Emas 24 Karat

Harga Logam Mulia Hari Ini

Melansir dari laman resminya berikut harga emas Antam Senin (14/4/2025):

- Harga emas Antam 0,5 gram: Rp 998.000

- Harga emas Antam 1 gram: Rp 1.896.000

- Harga emas Antam 2 gram: Rp 3.742.000

- ⁠Harga emas Antam 3 gram: Rp 5.595.000

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: