Gadis SMA di Kepahiang Nyaris Tewas Dibacok Teman Pria, Kasat Reskrim Beberkan Modusnya

Pelaku pembacokan saat diamankan polisi--
KEPAHIANG, RBTV.DISWAY.ID - Gadis SMA di KEPAHIANG nyaris tewas dibacok teman, Kasat Reskrim beberkan modusnya.
Remaja putri bernama Rati Armiansi Putri, warga Desa Limbur Lama kabupaten Kepahiang, ditemukan berlumuran darah dengan sejumlah luka bacok oleh warga Desa Temedak, Kecamatan Seberang Musi Kepahiang.
Remaja yang masih duduk di bangku SMA tersebut mengalami sejumlah luka bacok dibagian wajah, kepala dan bahu serta jari.
Pelaku penganiayaan tersebut adalah teman prianya berinisial GL, warga Tebat Karai.
BACA JUGA:Daftar HP Terbaru Juli 2025 Fitur Kamera 200MP dan Baterai yang Mampu untuk Main Game 11 Jam
Kasat Reskrim Polres Kepahiang, AKP. Denyfita Mochtar melalui Kanit Pidum Satreskrim Polres Kepahiang, Aiptu Irwansyah membenarkan terkait kejadian tersebut.
Aiptu Irwansyah menyampaikan pelaku penganiayaan tersebut berhasil diamankan di kediamannya berselang beberapa jam pasca kejadian oleh tim Buser Elang dan Macan Jupi Polres Kepahiang.
"Untuk pelaku saat ini sudah diamankan ke Polres dan masih dilakukan pemeriksaan oleh tim penyidik terkait motif mengingat keduanya saling mengenal dan merupakan teman dekat," jelasnya, Kamis (17/7).
BACA JUGA:Pilihan HP yang Cocok untuk OJOL, Spesifikasi Tinggi RAM 8GB dan Harga di Bawah Rp2 Juta
Sementara itu korban telah dilarikan ke RSUD Kepahiang untuk mendapatkan perawatan medis karena mengalami sejumlah luka bacok.
"Korban masih di rumah sakit, masih dilakukan perawatan medis," tambah Aiptu Irwansyah.
Kanit Reskrim mengatakan, pengakuan sementara GL kepada polisi, saat itu dirinya dijemput oleh korban dan berniat ingin menonton pesta malam di kaasan Bermani Ilir.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: