Iklan RBTV

Daftar 3 HP Oppo yang Lolos Uji Ketahanan Militer, Tahan Semua Cuaca

Daftar 3 HP Oppo yang Lolos Uji Ketahanan Militer, Tahan Semua Cuaca

Tiga Hp Oppo yang lulus uji ketahanan militer--

NASIONAL, RBTVDISWAY.ID – Oppo sudah menjadi salah satu merek yang banyak digunakan oleh para pengguna ponsel pintar di tanah air.

Kali ini kami akan membahas 3 HP yang tangguh, yakni Oppo A60, Oppo A3x, dan Oppo A3 Pro.

Ketiga HP di atas sudah lolos uji ketahanan militer (MIL-STD-810H) yang menjadikannya mampu bertahan dalam berbagai kondisi lingkungan ekstrem.

Bagi kalian yang sedang mencari HP Oppo yang tangguh, berikut ini 3 HP Oppo yang lolos uji ketahanan militer.

BACA JUGA:Jika 2 Hp Unggulan Motorola Dibandingkan, Motorola Edge 60 Neo Vs Moto S50 Neo

1. Oppo A60

Oppo A60 ditenagai dengan System-on-Chip (SoC) Snapdragon 680 4G yang dibangun diatas proses fabrikasi 6 nm.

Chipset produksi Qualcomm ini didukung dengan penggunaan RAM LPDDR4x 8 GB dan opsi kapasitas penyimpanan internal (storage) UFS 2.2 128 GB atau 256 GB.

Kapasitas penyimpanan ini dapat diperluas hingga 1 TB dengan menggunakan slot microSD hingga 1 TB serta dilengkapi GPU Adreno 610 untuk menunjang kinerja grafisnya.

Smartphone ini menjalankan sistem operasi (OS) Andorid 14 yang dipoles dengan tampilan antarmuka (UI) ColorOS 14.

Oppo A60 dilengkapi dengan layar IPS LCD berukuran 6,67 ini dengan resolusi HD Plus (1604 x 720 piksel), kecepatan refresh rate 90 Hz, kerapatan piksel 264 ppi, aspek rasio 20:9 dan tingkat kecerahan maksimal (brightness) mencapai 950 nits.

Kombinasi ini menghadirkan pengalaman pengguna yang lancar dalam menjalankan berbagai aktifitas sehari-hari, seperti menonton video, multitasking, maupun bermain game.

BACA JUGA:Keunggulan dan Kekurangan 2 Hp Terbaik, Motorola Edge 60 Neo Vs Motorola Edge 60 Pro

Untuk fotografi, Oppo A60 memiliki pengaturan kamera ganda dengan konfigurasi yang terdiri dari kamera utama 50 MP (f/1.8) dan lensa sekunder (depth sensor) beresolusi 2 MP (f/2.4).

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: