Profil Tifauzia Tyassuma, Dokter yang Kutuk Presiden Terkait Rumah Menteri di IKN
Tifauzia Tyassuma, Dokter yang Kutuk Presiden --
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Profil Tifauzia Tyassuma, dokter yang kutuk Presiden terkait rumah menteri di IKN.
Pegiat media sosial Tifauzia Tyassuma, yang dikenal sebagai Dokter Tifa akhir-akhir ini menjadi perbincangan publik.
BACA JUGA:Proyek Tak Kunjung Usai, Ruas Jalan Tol Ini Berubah Fungsi Jadi Arena Balapan Liar
Hal tersebut setelah menyuarakan kritik terhadap persiapan 14 rumah dinas menteri di Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk sidang kabinet paripurna.
Sebelumnya, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, mengumumkan persiapan 14 Rumah Tapak Jabatan Menteri (RTJM) menjelang Sidang Kabinet Paripurna perdana yang akan digelar di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.
Dari total 14 RTJM yang dipersiapkan, empat unit telah siap digunakan dan dilengkapi dengan furnitur untuk mendukung kelancaran acara tersebut. Sidang ini akan dipimpin langsung oleh Presiden Jokowi.
BACA JUGA:11 Tips agar Anak Tidak Kecanduan Main Hp, Orang Tua Harus Tahu!
Basuki menyatakan bahwa Presiden Jokowi dijadwalkan berangkat ke IKN pada 11 Agustus 2024 dan akan berada di lokasi hingga 13 Agustus 2024 sebelum kembali ke Jakarta pada 14 Agustus 2024.
Sidang kabinet ini menandai salah satu langkah signifikan dalam pengembangan IKN sebagai pusat pemerintahan baru Indonesia.
Persiapan fasilitas dasar seperti listrik, internet, dan air juga telah dilakukan untuk memastikan kelancaran pelaksanaan sidang kabinet di IKN.
Pengadaan furnitur dan logistik lainnya untuk mendukung acara ini dilakukan oleh Kementerian Sekretariat Negara.
BACA JUGA:Daftar Wilayah yang Bakal Diguyur Hujan Bulan Agustus, Dampak dari Fenomena La Nina
Tanggapan Dokter Tifauzia Tyassuma
Tifa yang dikenal vokal mengkritik pemerintah mengungkapkan kekecewaannya atas penggunaan dana negara untuk kegiatan tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: