8 Wilayah Ini Sudah Gunakan Smart Meter AMI, Biaya Penggantian Segini

Senin 19-06-2023,09:30 WIB
Reporter : Tim

 

Ini Cara Tambah Daya Listrik lewat Aplikasi PLN Mobile

 

Agar bisa mengakses fitur yang ada dalam aplikasi PLN Mobile, masyarakat wajib mempunyai akun yang didaftarkan dengan nomor ponsel.

 

Jika sudah memiliki akun di PLN Mobile, berikut tata cara menambah daya listrik melalui aplikasi PLN Mobile:

 

1. Buka aplikasi PLN Mobile dan login menggunakan akun yang telah terdaftar

2. Pada halaman utama, pilih menu Perubahan Daya, lalu pilih Mulai

3. Pilih ID pelanggan yang telah didaftarkan pada aplikasi PLN Mobile atau masukkan ID pelanggan, kemudian pilih Lanjutkan

4. Kamu dapat menentukan koordinat lokasi yang sesuai, pilih Ya

5. Setelah itu lengkapi data lokasi sesuai dengan keadaan sebenarnya, pilih Lanjutkan

6. Pilih daya baru yang diinginkan, jenis koneksi (prabayar atau pascabayar), peruntukan listriknya, dan pilih Lanjutkan

7. Isikan data pelanggan dan data pemohon, pilih Lanjutkan dan Kirim Permohonan

8. Selanjutnya kamu akan diarahkan ke halaman yang menampilkan Syarat dan Ketentuan, klik Setuju

9. Kemudian muncul halaman pemberitahuan Permohonan Berhasil, dan setelah memilih “OK”, akan keluar tampilan Detail Permohonan dan pilih Lanjutkan Pembayaran

Kategori :