NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Setiap orang pasti menginginkan kesuksesan. Namun kesuksesan bukan sesuatu yang datang sendiri.
Selain butuh kerja keras, kesuksesan bagi kebanyakan orang juga bergantung pada faktor keberuntungan.
Faktanya tidak semua orang di sekitar kita tergolong orang sukses. Bahkan mungkin diri kita sendiri belum juga mencapai kesuksesan.
Dalam banyak studi, para ahli mengungkapkan beberapa ciri seseorang yang bisa meraih kesuksesan.
BACA JUGA:Setelah Dunia, Kita Manusia akan Menjalani Fase Ini, Persiapkan Dirimu
Namun selain itu banyak juga studi yang mengupas alasan seseorang tidak bisa mencapai kesuksesan.
Berikut ini ada beberapa ciri seseorang yang sulit mencapai kesuksesan. Tentu saja ciri-ciri ini berdasarkan studi para ahli.
1. Menganggap Kecerdasan Itu Statis
Mengutip buku Almost Adulting, orang dengan fixed mindset meyakini bahwa kecerdasan itu bersifat statis.