Austin Russell, Punya Perusahaan Sendiri saat Usia 17 Tahun, Berhenti Kuliah, Sekarang Berharta Puluhan Triliu

Selasa 04-07-2023,16:00 WIB
Reporter : Tim liputan
Editor : Purnama Sakti

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Sosok miliarder muda, Austin Russell menjadi buah bibir dunia. Nama dia banyak dibicarakan setelah dalam sebuah wawancara Austin menyarankan mahasiswa untuk berhenti kuliah.

 

Bagi Austin, kuliah tidak lagi penting saat ini. Karena dengan kemajuan teknologi, semuanya bisa diketahui melalui smartphone.

 

Sosok Austin tidak hanya sekarang mencuri perhatian. Sejak beberapa tahun lalu dia telah menjadi sorotan dunia karena menjadi miliarder termuda. 

BACA JUGA:Ekstrem, Miliarder Ini Sarankan Mahasiswa Berhenti Kuliah, Katanya Kuliah Tidak Penting

 

Cerita tentang Austin semakin menarik karena ternyata dia drop-out dari bangku kuliah. Kemudian hanya bermodalkan beasiswa, dia berhasil mendirikan perusahaan sendiri saat masih berusia sangat muda.

 

Austin mencapai kesuksesan melalui perusahaan yang dia dirikan, Luminar. Dengan fokus pada pengembangan teknologi lidar berbasis visi dan persepsi mesin untuk mobil otonom, dia telah mengubah wajah industri otomotif dengan memberi kemampuan sebuah untuk bisa ‘self-driving’ alias beroperasi dan bergerak tanpa adanya pengemudi manusia di dalamnya. 

 

Sebagai pemecah rekor miliarder termuda di dunia pada 2021 berkat dedikasi dan inovasinya dalam menghadirkan solusi yang revolusioner. Sekarang Austin berencana membeli mayoritas saham Forbes Global Media Holdings, sebuah perusahaan media terkemuka, dengan valuasi hampir mencapai US$800 juta atau sekitar Rp11,9 triliun.

BACA JUGA:Tradisi Unik, Setiap Tahun Masyarakat di Daerah Ini Berjalan Kaki hingga 100 Km untuk Bertemu Pejabat 

 

Austin mengaku akan menyelesaikan proses kesepakatan pembelian saham Forbes pada pekan ini. Sejumlah pihak merasa khawatir dengan miliarder termuda ini lantaran dinilai akan segera mengalihkan perhatian bisnis dari otomotif ke media. 

Kategori :