Ustad Adi Hidayat Ungkap Nasab Prabu Siliwangi, Siapa Sangka Ternyata...

Rabu 12-07-2023,22:14 WIB
Reporter : Tim

Laki-laki asal Mesir tersebut mengajukan lamaran untuk menikahi Syarifah Mudaim.

 

"Kemudian jatuh hati, minta ke kakaknya, Abdullah Iman untuk melamarnya, maka diizinkan menikahlah dengan Syarifah Mudaim," ujar Ustaz Adi Hidayat.

 

"Menikahlah Syarifah Mudaim dengan seorang laki-laki namanya Syarif Abdullah, berasal dari Mesir diboyong ke Mesir, Abdullah Iman kemudian pulang ke Nusantara bertemu dengan bapaknya," lanjutnya.

 

Setelah 20 tahun, Syarifah Mudaim kembali ke Nusantara.

 

"Syarifah Mudaim pulang ke Nusantara setelah 20 tahun, bawa anak namanya Syarif Hidayatullah, maka ketika pulang diberi wilayah di Gunung Jati maka dikenal dengan Sunan Gunung Jati," jelasnya.

 

Usut punya usut, ternyata suami Syarifah Mudaim ini adalah anak dari seorang ulama yang juga berdakwah di Nusantara.

 

Juga kemudian diketahui bahwa Syarif Abdullah adalah adik dari Maulana Ishaq.

 

"Syarif Abdullah ternyata adiknya dari seseorang yang bernama Maulana Ishaq," ungkapnya.

 

Kategori :